Suara.com - Fujianti Utami alias Fuji dikenal sebagai selebgram yang cukup aktif berolahraga. Seperti baru-baru ini, ia terlihat membagikan momen sedang latihan pilates.
Tak sendiri, ia latihan bersama teman-temannya, termasuk Azizah Salsha. Dari video yang diunggah Fuji lewat TikTok, terlihat bahwa ia melakukan pilates reformer.
Pilates reformer ini menggunakan alat yang disebut reformer. Alat tersebut berbentuk seperti tempat tidur yang dilengkapi dengan pegas dan tali.
Reformer bertujuan untuk memberikan resistensi terhadap gerakan sehingga otot tubuh lebih kuat.
Baca Juga: Disebut Punya Banyak Uang, Azizah Salsha Ngaku Kalah dari Pratama Arhan Soal Hal Ini
Karena kompleksitas tersebut, pilates reformer cocok untuk orang yang ingin meningkatkan fleksibilitas, kekuatan, stamina, postur tubuh serta membakar lebih banyak kalori serta menurunkan berat badan.
Di sisi lain, pilates reformer juga cocok untuk seseorang yang sedang rehabilitasi akibat cedera ataupun operasi lutut.
Tapi karena penggunaan alat tersebut, biaya untuk melakukan pilates reformer lebih mahal dari pilates biasa.
Biaya Pilates Reformer
Fuji dan Azizah Salsha diketahui melakukan pilates reformer di Re.form Mind & Motion Studio. Studio ini cukup terkenal di kalangan selebriti.
Baca Juga: Akhirnya, Thariq Halilintar Sedang Persiapkan Pernikahan dengan Aaliyah Massaid
Untuk sekali sesi pilates reformer di studio ini, harga yang dibebankan untuk kelas privat mulai Rp750 ribu per orang. Sementara kelas privat paling mahal adalah Rp2,2 juta untuk 5-8 orang.
Namun tersedia pula paket untuk beberapa kali sesi latihan dengan harga bervariasi. Contohnya saja paket10 kali sesi selama 2 bulan untuk satu orang berada di harga Rp7 juta.
Bagaimana? Tertarik melakukan pilates reformer?