Ramai Pernikahan Rizky Febian Dicap Tak Sah, Kena Sentil Sule: Belum Apa-apa Sudah Menghujat

Rabu, 08 Mei 2024 | 13:09 WIB
Ramai Pernikahan Rizky Febian Dicap Tak Sah, Kena Sentil Sule: Belum Apa-apa Sudah Menghujat
Sule hadir saat putra sulungnya, Rizky Febian menjalani acara adat mepamit, dalam rangkaian acara pernikahan dengan Mahalini, di kediaman Mahalini di Bali, Minggu (5/5/2024). [Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Rizky Febian dan Mahalini Raharja mulai menjalani sederet agenda menjelang pernikahan mereka. Berdasarkan undangan yang beredar di media sosial, sedianya Rizky dan Mahalini akan menikah pada Jumat (10/5/2024).

Namun belum sampai pernikahan itu diselenggarakan, hubungan Rizky dan Mahalini sudah mendapat banyak sekali komentar miring. Salah satunya setelah Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Bidang Ukhuwah dan Dakwah KH Cholil Nafis yang sempat mengingatkan tentang pernikahan yang tidak sah apabila pengantin berbeda agama.

Potret Mahalini dan Rizky Febian (Instagram/mahaliniraharja)
Potret Mahalini dan Rizky Febian (Instagram/mahaliniraharja)

Untuk diketahui, huru-hara tersebut muncul setelah beredar kabar Rizky dan Mahalini akan melangsungkan pernikahan pada Minggu (5/5/2024). Saat itu Rizky dan Mahalini masih menganut kepercayaan masing-masing, yakni sebagai seorang Muslim dan Hindu.

Perkara ramainya hujatan inilah yang kekinian ditanggapi oleh ayah Rizky, Sule. Lewat vlognya bersama Putri Delina, Sule menyayangkan publik yang sudah mencibir rencana bahagia anaknya padahal proses itu sendiri belum diselenggarakan, sebab mereka masih menjalani ritual Mepamit pada hari yang diduga hari pernikahan tersebut.

Baca Juga: Kedekatan Rizky Febian dan Putri Delina Dibandingkan dengan Teuku Ryan dan Puput: Definisi Kakak Adik Tuh Gini

“Mepamit itu adalah pamitan, pamit ke keluarga, keluarga (Mahalini) menyerahkan ke kami keluarga lelaki. Untuk urusan masalah akidah, memang kalau laki-lakinya Muslim ya perempuannya harus Muslim, dan di Mepamit ini minta izin,” jelas Sule, dikutip dari akun TikTok @moodlini, Rabu (8/5/2024).

Menurut Sule, acara Mepamit tak hanya diikuti oleh keluarga calon pengantin, tetapi juga para pemangku adat dan tokoh masyarakat.

“Bahwa akan dilakukannya nanti, upacara adat dan ijab kabul secara Muslim,” sambungnya menegaskan.

Karena itulah, Sule meminta publik untuk lebih bersabar sebelum mengomentari rencana pernikahan Rizky dan Mahalini.

“Belum apa-apa ini tuh. Aduh saya lihat, uh… Kalian belum apa-apa sudah menghujat, tunggu dulu lah kalau nonton film itu dari awal sampai akhir,” tandas Sule.

Baca Juga: 9 Potret Prewedding Rizky Febian dan Mahalini, Serasi Banget dengan Busana Adat Bali

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI