Belum Jadi Pembantu Presiden, Eko Patrio Sudah Punya Rumah di Komplek Menteri: Harganya Sampai Rp100 Miliar?

Selasa, 07 Mei 2024 | 15:07 WIB
Belum Jadi Pembantu Presiden, Eko Patrio Sudah Punya Rumah di Komplek Menteri: Harganya Sampai Rp100 Miliar?
Eko Patrio di kantor DPP PAN kawasan Warung Buncit, Jakarta, Selasa (12/9/2023) [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Nama Eko Patrio dijagokan jadi calon menteri untuk kabinet pemerintahan Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming. Usulan itu bahkan diajukan langsung oleh pimpinan partai tempat Eko bernaung, PAN, Zulkifli Hasan alias Zulhas.

Zulhas menilai, Eko memiliki potensi yang mumpuni sebagai seorang politisi, sehingga ia mempertimbangkan mengajukan nama pelawak senior itu sebagai calon menteri pada kabinet Prabowo - Gibran mendatang. Jika memang nantinya Eko terpilih menjadi Menteri, bisa dibilang akan menjadi pencapain tertinggi Eko di bidang politik sejauh ini.

Rumah baru Eko Patrio. (Dok. Youtube The Hermansyah A6)
Rumah baru Eko Patrio. (Dok. Youtube The Hermansyah A6)

Bila memang terpilih sebagai menteri, Eko berhak mendapatkan fasilitas berupa rumah dinas. Meski begitu, tanpa mendapatkan rumah dinas, pelawak 53 tahun itu sebenarnya telah punya rumah impian yang nilainya mencapai Rp100 miliar. Rumah tersebut bahkan berada di kawasan komplek Menteri atau Widya Chandra, Jakarta.

Eko diketahui baru selesai membangun rumah tersebut pada akhir 2023 lalu. Lantaran berada di pusat kota Jakarta dengan rumah luas dan interior serba mewah, tak heran kalau huniannya diperkirakan mencapai Rp100 miliar lebih.

Baca Juga: Menteri Keuangan Terbaik Dunia Bakal Jadi Calon Gubernur DKI Jakarta

Rumah tersebut rupanya memang telah jadi impiannya Eko dan disesuaikan dengan selera istri dan anak-anaknya. Saat membuat vlog bersama Anang Hermansyah, Eko menyebut kalau rumah mewahnya itu menjadi bukti kerja kerasnya selama ini di dunia hiburan juga sebagai politisi sejak 2009.

Presenter yang juga anggota DPR itu butuh waktu sampai dua tahun untuk merancang hingga membangun rumah tiga lantai tersebut. Proses pembangunan menjadi lama karena Eko mengisi furnitur di rumahnya secara bertahap. Berbagai jenis perabotan itu dikirim dari banyak daerah, seperti Semarang, Jepara, sampai Bali.

Rumah baru Eko Patrio. (Dok. Youtube The Hermansyah A6)
Rumah baru Eko Patrio. (Dok. Youtube The Hermansyah A6)

Kepada Anang, Eko menunjukan setiap ruangan di dalam rumahnya. Mulai dari setiap kamar, tempat kongkow yang terdapat fasilitas karaoke, ruangan khusus menyimpan sepatu, studio syuting, ballroom mini, musola, sampai rooftop dan kolam renang di lantai tiga.

Eko juga melengkapi rumah tersebut dengan fasilitas lift, meskipun juga tetap dibangun tangga.

"Alhamdulillah ada rezeki dan dikasih jalan untuk buat rumah," ucap Eko dikutip dari kanal YouTube The Hermansyah A6.

Baca Juga: Intip Rumah Dinas Menteri di IKN: Komponen Tidak TKDN Cuma Satu Item

Eko memang telah lebih dari 20 tahun berkarir di industri hiburan. Ia pertama kali dikenal publik sebagai pelawak yang tergabung pada grup Patrio sejak pertengahan tahun 90-an.

Pada 2009, suami artis Viona Rosalina itu menjadi politisi dengan bergabung bersama Partai Amanat Nasional (PAN). Sejak saat itu, Eko selalu ikut pemilu legislatif dan lolos menjadi anggota DPR selama 3 periode berturut-turut.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI