Suara.com - Aktor Nicholas Saputra belakangan ini tengah disibukkan dengan promo film terbarunya, Architecture of Love. Dalam film tersebut, ia beradu peran dengan Putri Marino.
Memiliki citra yang cool dan misterius, Nicholas Saputra dikenal cukup tertutup dengan kehidupan pribadinya. Lewat Instagram, ia lebih suka mengunggah hal yang berkaitan dengan pekerjaan atau hobinya, yakni foografi.
Ia pun tak pernah mengumbar perihal fashion yang dipakai. Namun fans Nicholas Saputra baru-baru ini berhasil mengetahui merek jam tangan yang dipakai sang aktor.
Jam tangan itu sering dipakai Nicholas Saputra dalam berbagai kesempatan, termasuk saat membintangi film.
Baca Juga: Multifort TV Big Date S01E01, Jadi Jam Tangan yang Unik dan Penuh Nostalgia
Menariknya, merek jam tangan yang disukainya cukup asing di telinga. Bukan Rolex ataupun Cartier, jam tangan Nicholas Saputra berasal dari merek asal Swiss, Jaeger-LeCoultre.
"Banyak yang nanya jam tangan yang sering dipakai Nicholas Saputra beberapa bulan terakhir (dipakai juga di film The Architecture of Love), itu Jaeger-LeCoultre reverso ya guys," tulis akun X @txtaboutnicsap, Minggu (5/5).
Dari wujud kepala jam yang persegi, Nicholas Saputra memakai seri Reverso. Seri tersebut memiliki harga beragam, mulai dari USD10,600 atau Rp170 jutaan jika dilihat dari laman resminya.
Merek Jaeger-LeCoultre sendiri dianggap sebagai merek jam tangan yang masuk kriteria quiet luxury. Banyak yang menilai jam tangan ini memiliki kesan old money karena desain yang 'megah' dan eksklusivitasnya.
Mengetahui merek dan harga jam tangan Nicholas Saputra, para fans dibuat kaget.
Baca Juga: Netizen Salfok dengan Gaya Foto Putri Marino: Vibenya Nike Ardilla Banget!
"Mahal bener," sahut salah satu netizen.
"Mau couple an tapi baru terkumpul 10rb," komentar seorang netizen.
"Sumpah demen bgt tapi jual ginjal apa gimana ya," komentar yang lain.