Suara.com - Sarwendah belakangan tengah menjadi omongan usai kabar keretakan rumah tangganya bersama Ruben Onsu berembus. Ibu dua orang anak itu bahkan disebut-sebut sudah tak tinggal serumah dengan Ruben.
Sarwendah sendiri belakangan dikenal sebagai selebriti usai menjadi anggota girlband Cherrybelle. Namun siapa sangka, Sarwendah menapaki jalan karier mentereng sebelum bernyanyi, seperti apa?
Riwayat Karier Sarwendah
Sarwendah sendiri dikenal sebagai seorang yang cerdas, ia sempat mengenyam pendidikan di berbagai negara. Sarwendah menyebut dirinya mengenyam bangku SMP di Malaysia, SMA di Taiwan, hingga kuliah di Beijing.
Dari pengalaman sekolah di berbagai negara, Sarwendah sempat menjadi guru bahasa Mandarin.
Sebelum memutuskan masuk ke dunia tarik suara, ia pernah bekerja sebagai figuran hingga ekstras untuk beberapa iklan. Karier Sarwendah di dunia hiburan mulai menanjak usai bergabung dengan girlband Cherrybelle.
Kala itu, Sarwendah mengantar teman untuk audisi, namun ia akhirnya berhasil terpilih bersama menjadi salah satu dari 9 orang anggota Cherrybelle.
Sarwendah bergabung dengan Cherrybelle selama dua tahun dan mulai bersolo karier dengan menyanyikan lagu Mandarin.
Baca Juga: Pisah Rumah Selama 2 Bulan, Ruben Onsu Akui Sering Ribut dengan Sarwendah Gegara Anak