Suara.com - Sekolah Tinggi Ilmu Pelayaran (STIP) merupakan salah satu perguruan tinggi kedinasan di bawah naungan Kementerian Perhubungan (Kemenhub). Tahun 2024 ini, STIP kembali membuka beberapa jurusan bagi calon-calon punggawa Kemenhub Indonesia.
Tertarik untuk mendaftar Sekolah Tinggi Ilmu Pelayaran? Simak informasi berikut.
Apa itu STIP?
Sekolah Tinggi Ilmu Pelayaran (STIP) adalah salah satu perguruan tinggi kedinasan yang berada di Jakarta. Sekolah ini dibuka bagi Ada yang tertarik bekerja bersama Kementerian Perhubungan (Kemenhub).
Jenjang pendidikan yang ditawarkan STIP Jakarta adalah Diploma III (setara dengan BSc) dengan lama pendidikan 3–4 tahun.
Mengingat kampus ini merupakan kedinasan, maka sebagian besar lulusannya akan menjadi Aparatur Sipil Negara (ASN) karena dalam proses seleksinya telah melalui tes CPNS.
Jurusan dan syarat daftar STIP Jakarta
Saat ini, STIP Jakarta membuka tiga program studi (prodi) dengan persyaratan seperti berikut.
1. D4 Nautika
Syarat: Lulusan SMA/MA (IPA) sederajat, SMK Pelayaran Kapal Niaga program keahlian Nautika Kapal niaga yang telah approved oleh Direktorat Jenderal Perhubungan Laut (DJPL).
2. D4 Teknika
Syarat: SMA/MA (IPA) sederajat, SMK Pelayaran Kapal Niaga program keahlian Teknika Kapal Niaga (yang telah approved DJPL), SMK/MAK program keahlian Teknik Mesin, Teknik Otomotif, Teknik Elektronika (Kecuali Teknik Audio Video dan Instrumentasi Medik), Teknik Ketenagalistrikan, Teknik Pemesinan Kapal, Teknik Instrumentasi Industri, Teknik industri.
3. D-IV KALK (Ketatalaksanaan Angkutan Laut dan Kepelabuhan)
Syarat: SMA/MA (IPA dan IPS) sederajat,SMK Pelayaran Kapal Niaga program KPN, SMK Bidang Bisnis dan Pemasaran, Manajemen Perkantoran, Akuntansi dan Keuangan, Teknik Komputer dan Informatika, Teknik Telekomunikasi, Logistik.
Syarat pendaftaran
Melansir dari laman resmi STIP, berikut adalah persyaratan lain untuk mendaftar perkuliahan.