Dampak barang impor masuk ke suatu negara
Presiden Jokowi kerap menggembar gemborkan untuk bangga dan membeli produk lokal dibanding produk impor. Ini karena dampaknya bisa berimbas buruk untuk ekonomi negara, di antaranya sebagai berikut:
1. Bersaing dengan produk lokal
Barang impor seringkali dapat bersaing dengan produk lokal yang diproduksi di dalam negeri. Hal ini dapat menyebabkan penurunan penjualan dan profitabilitas (keuntungan) bagi produsen lokal, terutama jika produk impor lebih murah atau lebih berkualitas.
2. Negara jadi tidak mandiri
Masuknya barang impor yang bersaing harga atau kualitas dengan produk lokal dapat menghambat perkembangan industri dalam negeri.
Jika industri lokal tidak mampu bersaing, hal ini dapat menyebabkan penurunan kemandirian ekonomi suatu negara dan berpotensi merugikan sektor-sektor tertentu.
3. Lapangan kerja hilang
Jika industri lokal terpengaruh oleh persaingan dengan barang impor, hal ini dapat mengakibatkan penurunan produksi dan penyerapan tenaga kerja. Kehilangan lapangan kerja dalam industri-industri tertentu dapat memicu peningkatan tingkat pengangguran dan kesulitan ekonomi bagi masyarakat yang terkena dampak.
Baca Juga: Penuhi Nazar, Kaesang Pangarep Umrahkan 14 Paspampres dan Pasangannya