Kontroversi Majed Al-Shamrani dan Sivakorn Pu-Udom, Bakal Jadi Wasit Indonesia vs Irak

Kamis, 02 Mei 2024 | 17:06 WIB
Kontroversi Majed Al-Shamrani dan Sivakorn Pu-Udom, Bakal Jadi Wasit Indonesia vs Irak
Kolase Sivakorn Pu-Udom dan Majed Al-Shamrani (Kolase Instagram).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Timnas Indonesia bakal menghadapi memperebutkan posisi juara ke-3 Piala Asia U-23 melawan Timnas Irak.

Setelah sempat dibuat kecewa dengan keputusan wasit Shen Yinhao, Timnas Indonesia bakal bertemu dengan dua sosok wasit kontroversial lagi di ajang itu.

Sebab, ada dua sosok kontroversial yakni Sivakorn Pu-Udom dan Majed Al-Shamrani yang bakal menjadi wasit dalam pertandingan yang digelar Kamis (2/5/2024) di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar.

Sivakorn menjadi wasit VAR dan Majed akan menjadi wasit utama laga. 

Lantas, seperti apa kontroversi yang telah dituai oleh dua wasit itu?

Kontroversi Majed Al-Shamrani: Bela atlet yang bikin Evan Dimas cedera

Majed Al-Shamrani.
Majed Al-Shamrani.

Timnas Indonesia sempat dibuat geram gegara Majed Al-Shamrani membuat keputusan yang merugikan dan dinilai berat sebelah.

Majed hadir sebagai wasit dalam pertandingan final SEA Games 2019. Kala itu, Indonesia menghadapi Vietnam dalam rangka memperebutkan juara pertama dan membawa pulang medali emas.

Sayangnya, pertandingan menegangkan tersebut menjadi pengalaman traumatis bagi atlet Timnas, Evan Dimas.

Baca Juga: Muntadher Kasih Jempol untuk Timnas Indonesia U-23, Tapi Jamin Singa Mesopotamia Tak Akan Mudah Dijinakkan

Evan Dimas sempat melancarkan penyerangan ke arah lini pertahanan Vietnam. Sosok bek Vietnam, Doan Van Hau datang untuk mencegah Evan mengambil peluang.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI