Fuji Beri Mainan Helm Iron Man Untuk Gala Sky, Warganet Syok: Harganya Jahat Ya!

Kamis, 02 Mei 2024 | 08:37 WIB
Fuji Beri Mainan Helm Iron Man Untuk Gala Sky, Warganet Syok: Harganya Jahat Ya!
Fuji dan Gala Sky. (Instagram/fuji_an)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Fuji dijuluki sebagai rich aunty bagi keponakannya Gala Sky. Sejak makin populer sebagai selebriti, nama Fuji kini memang makin mentereng di industri hiburan tanah air hingga mendatangkan banyak cuan kepadanya. Tak heran bila Fuji sering memberikan mainan mahal untuk Gala.

Seperti baru-baru ini, adik ipar mendiang Vanessa Angel itu membelikan Gala mainan berupa helm Iron Man replika asli. Helm tersebut bahkan dilengkapi dengan remot untuk menyalakan lampu pada bagian mata, sehingga makin mirip dengan aslinya.

Akun Instagram AllFujiFashion mengungkap kalau mainan tersebut berupa helm Iron Man Mark V Autoking. Harga untuk satu helm itu saja dibandrol lebih dari Rp4,6 juta. Warganet sampai syok mengetahui harga helm tersebut yang terbilang mahal untuk mainan anak-anak.

Fuji dan keluarganya dipuji berhasil menjaga dan mengasuh Gala dengan baik pasca ditinggal meninggal dunia oleh kedua orang tuanya, Vanessa Angel dan Febri Andriansyah akibat kecelakaan.

"Luar biasa cara Fuji dan keluarganya untuk buat gala tidam terkurung dalam luka batin masa kecil," kimentar warganet @mrsxxxx.

"Rich aunty sesungguhnya, sehat2 ya uty, banyak rejeki," kata warganet @ve.vixxxx.

"Harganya jahat ya," ujar warganet dengan akun @nisaxxxx.

"Wow harganya mehong banget," timpal warganet lainnya @popoxxxxx.

Julukan rich aunty memang bukan sekadar imong kosong. Seiring ketenarannya makin tinggi sebagai artis, gadis berusia 21 tahun itu ditaksir telah memiliki kekayaan mencapai Rp100 miliar. Kekayaan bernilai fantastis ini tentunya dimiliki Fuji dari hasil kerja kerasnya.

Baca Juga: Pesta di Kapal Mewah, Outfit Fuji Curi Perhatian

Anak bungsu Haji Faisal ini aktif berkonten untuk kanal YouTube-nya yang sudah memiliki subscribers sebanyak 4,4 juta. Dengan berbagai video yang telah diunggahnya, Fuji dapat memperoleh ratusan juta.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI