Bak Bumi Langit, Beda Nominal Mahar dan Uang Panai Putri Isnari Dinikahi Abdul Aziz

Farah Nabilla Suara.Com
Rabu, 01 Mei 2024 | 14:24 WIB
Bak Bumi Langit, Beda Nominal Mahar dan Uang Panai Putri Isnari Dinikahi Abdul Aziz
Putri Isnari alias Putri DA dan calon suami, Abdul Azis. (Instagram/rrahmadmasud)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pernikahan mewah antara penyanyi dangdut Putri Isnari atau Putri DA 4 dengan sang suami, Abdul Azis berlangsung meriah di Balikpapan Sport and Convention Center pada Sabtu (20/04/2024) lalu. Dalam acara akad nikah yang berlangsung begitu khidmat, Azis berhasil melaksanakan ijab kabul hanya dalam satu tarikan nafas untuk mempersunting Putri.

Keduanya pun tampak kompak menggunakan pakaian adat Bugis berwarna putih lengkap dengan perhiasan berwarna emas yang menyelimuti keduanya. Wajah sumringan pun tak bisa mereka tutupi tatkala pihak penghulu meminta keduanya untuk berfoto mesra usai resmi menjadi suami dan istri.

Azis sendiri diketahui berprofesi sebagai pengusaha batubara dari Kalimantan Timur. Tak main-main, Azis yang disebut berasal dari keluarga konglomerat ini memberikan uang panai atau sebuah simbol penghargaan suami kepada istri yang berjumlah hingga miliaran rupiah. Namun bukan hanya uang panai, warganet pun ikut menyoroti mahar yang diberikan Azis kepada Putri.

Lalu, berapa sebenarnya nominal asli dari uang panai dan mahar yang diterima Putri? Simak inilah selengkapnya.

Nominal uang panai

Sebagai wanita berdarah Bugis, Putri pun memilih untuk melaksanakan rangkaian acara pernikahannya dengan menggunakan adat Bugis. Ia pun menjalani beberapa prosesi, termasuk prosesi Mappenre Dui yang dilaksanakan di salah satu hotel berbintang di Balikpapan.

Dalam prosesi tersebut, pihak keluarga Azis pun datang beramai-ramai untuk memberikan uang panai kepada Putri sebesar Rp 2 miliar.

Uang panai sebesar Rp 2 miliar tersebut pun diserahkan langsung kepada Putri sebagai tanda penghormatan dari Azis kepada sang istri. Dalam prosesi adat Bugis, uang panai ini menjadi salah satu komponen wajib bagi setiap gadis berdarah Bugis yang dipersunting seorang lelaki.

Uang panai ini pun berbeda dengan mahar karena disimbolkan sebagai hadiah.

Baca Juga: Potret Putri DA Pakai Tas Gucci Rp 21,8 Juta Sebelum Dinikahi Abdul Azis: Bersahaja Banget!

Nominal mahar mas kawin

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI