Suara.com - Timnas U-23 Indonesia tumbang 0-2 di tangan Uzbekistan dalam semifinal Piala Asia U-23 2024, di Stadion Abdullah bin Khalifa pada Senin (29/4/2024).
Kendati kalah, netizen tetap menagih janji Arief Muhammad yang sebelumnya mengaku akan memberikan uang tunai untuk Timnas U-23.
Diketahui sebelum laga semifinal berlangsung, influencer tersebut mengunggah poster yang berisi kesiapannya untuk memberikan hadiah sebesar Rp100 juta kepada Timnas U-23.
Uang tersebut merupakan bentuk apresiasi bisnisnya, Padang Payakumbuah atas kerja keras dan dedikasi para pemain. Namun syaratnya, hadiah itu bakal diberikan jika mereka menjadi juara AFC 2024.
Baca Juga: Pemain Uzbekistan Sebut Timnas Indonesia U-23 Tim Lemah yang Cuma Bisa Main Bertahan
"Semangat Garuda Muda! 100 Juta Rupiah untuk Timnas Indonesia jika Juara AFC 2024," demikian teks dalam poster.
Unggahan itu kemudian dibanjiri berbagai komentar netizen. Tak sedikit netizen tetap memberikan hadiah tersebut.
"Meskipun kalah, jadikan lah bang, terlanjur niat juga, niat baik ga bagus dibatalin," komentar salah satu netizen.
"Bang tetep dikasih ke timnas dong untuk apresiasiin pertandingan semalem, keren mainnya. Sayang aja dapet wasit yang sial," tambah yang lain.
"Gas ken kalah menang tetep dapat hadiah bang arip," sahut yang lainnya.
Baca Juga: Tagar Pray For Sarip Menggema Usai Timnas Indonesia U-23 vs Uzbekistan, Apa Maksudnya?
"Juara ga juara kayaknya layak mereka dpt apresiasi 100 juta," komentar seorang netizen.
Perlu dicatat bahwa kekalahan dari Uzbekistan belum mengubur mimpi Timnas Indonesia U-23 untuk bermain di Olimpiade 2024 di Paris, Perancis.
Rizky Ridho dkk akan memainkan partai perebutan tempat ketiga di Piala Asia U-23 melawan Irak. Siapa yang menjadi pemenang laga itu bisa langsung mengamankan tiket ke Olimpiade 2024.