Artinya: "Ya Allah, tidak ada kemudahan kecuali apa yang Engkau jadikan mudah. Sedang yang susah bisa Engkau jadikan mudah, apabila Engkau menghendakinya."
Doa Sebelum Anak Ujian yang Dibaca Oleh Orang Tua
للَّهُمَّ بَارِكْ لِي فِي أَوْلَادِي وَلَا تَضُرَّهُمْ وَوَفِّقْهُمْ لِطَاعَتِكَ وَارْزُقْنِي بِرَّهُمْ
Allahumma bariklii fii 'aulaazdii waahfathhum wa laa tathurra hum waarzukna birrohum.
Artinya: "Ya Allah, limpahkanlah kebaikan yang banyak kepada anak-anak hamba, jagalah mereka dan jangan Engkau celakakan mereka. Karuniakanlah kepada kami ketaatan mereka."
Selain bacaan doa dia atas, ada juga bacaan doa lainnya yang bisa diamalkan oleh orang tua saat sang anak menghadapi ujian dan agar mendapat nilai bagus. Sepeti ini bacaannya:
اَللَّهُمَّ امْلَأْ قُلُوْبَ أَوْلَادِنَا نُوْرًا وَحِكْمَةً وَأَهْلِهِمْ لِقَبُوْلِ نِعْمَةٍ وَاَصْلِحْهُمْ وَاَصْلِحْ بِهِمُ الْأُمَّةَ
Allahummamla' quluba auladina nuran wa hikmatan wa ahlihim liqobuli ni'matin wa ashlih-hum wa ashlih bihimul ummah
Artinya: "Ya Allah, penuhilah hati anak-anak kami dengan cahaya dan hikmah, dan jadikan mereka hamba-hamba-Mu yang pantas menerima nikmat, dan perbaikilah diri mereka dan perbaiki pula umat ini melalui mereka."
Demikian informasi mengenai bacaan doa sebelum ujian sekolah agar nilai 100 yang dibaca oleh anak dan orangtua. Semoga informasi ini bermanfaat!
Baca Juga: Jessica Mila Unggah Pemotretan Anak Pertama, Senyum dan Tingkahnya Bikin Gemas Banyak Orang
Kontributor : Ulil Azmi