Suara.com - Nathan Tjoe-A-On menjadi sorotan masyarakat usai bergabung menjadi pemain Timnas Indonesia. Belum lama ini, atlet berdarah Belanda-Indonesia ini terciduk memakai perhiasan dengan harga yang fantastis.
Pria kelahiran Rotterdam, Belanda ini memang telah menjelma menjadi idola baru khususnya bagi kaum hawa. Tak heran, berbagai potret gayanya sukses mencuri perhatian.
Salah satunya saat Nathan Tjoe-A-On tampil kasual dengan kemeja putih dan celana pendek hitam.
Momen tersebut diunggah oleh akun TikTok @/hanhyoneul_. Meski penampilannya terlihat santai, namun aksesori yang dikenakannya tidak nyantai nih.
Baca Juga: Shin Tae-yong Akui Timnas Indonesia U-23 Punya Satu Keuntungan Melawan Uzbekistan
"Meskipun kemejamu lecek, tapi aksesorismu seharga DP rumah sayang," tulis akun itu seperti dikutip Suara.com, Senin (29/4/2024).
Dalam foto yang dibagikan itu, Nathan mengenakan dua gelang dengan harga fantastis. Gelang pertama merupakan perhiasan emas putih FRED Foroe 10 Bracelet with 10k white gold yang dibanderol seharga Rp62 jutaan.
Tak cuma satu, ia menambahkan satu gelang untuk menemani si emas putih, yakni Cartier Trinity Bracelet seharga Rp 12 jutaan. Jika dijumlah, harga gelang yang dipakainya mencapai Rp74 jutaan.
Tentu saja harga gelang mewah yang dikenakannya ini bernilai tinggi dibandingkan dengan UMR DKI Jakarta tahun 2024 yang hanya sebesar Rp5.067.381 saja.
Selain gelang mewah, Nathan Tjoe-A-On tampaknya memang menyukai brand mewah berkualitas. Untuk persoalan alas kaki ia terlihat selektif memilih brand mewah bukan kaleng-kaleng.
Baca Juga: Sering Lupa Kasih Kabar, Azizah Salsha Bongkar Cara Jaga Komunikasi dengan Pratama Arhan
Nathan tampak mengenakan Hermes Chypre Calfskin Homme Sandals Black dengan harga Rp18 jutaan untuk menyempurnakan style kasualnya. Outfit gelang dan sandalnya ditotal mencapai nyaris Rp100 jutaan.
Sontak saja penampilan atlet muda ini menuai sorotan warganet. Banyak warganet yang terpukau dengan gaya mahal Nathan.
"Pakai dua gelang sama sandal doang bisa buat DP rumah," kata seorang warganet.
"Kalau digabungin udah bisa bikin rumah minialis kayaknya," timpal warganet lain.
"Harga gelangmu setara gaji kami setahun mas Nathan," balas warganet lainnya.