Suara.com - Laga Timnas Indonesia melawan Korea Selatan saat perempat final Piala Asia U-23 pada Jumat (26/4/2024) di Stadion Abdullah bin Khalifa, Qatar berlangsung begitu dramatis.
Indonesia awalnya berhasil memimpin pertandingan usai Rafael Struck berhasil membobol gawang Korea Selatan pada menit ke-15. Skor 0-1 bertahan hingga akhirnya bek Komang Teguh melakukan gol bunuh diri di gawang Indonesia pada menit ke-45.
Kedudukan Indonesia vs Korea Selatan pun imbang 1 - 1 dan berakhir dengan skor 2 - 2 sebelum akhirnya Indonesia memenangkan adu penalti.
Gol bunuh diri yang dilakukan Komang Teguh dilakukannya dengan tidak sengaja ketika sundulan bola dari pemain Korea Selatan mengenai tubuhnya dan malah mengarah ke gawang Indonesia hingga menyebabkan gol.
Sosok Komang yang menyumbang gol bunuh diri ini dibanding-bandingkan warganet dengan Rafael Struck yang justru mencetak dua gol yang membuat Indonesia dalam posisi imbang dengan Korea Selatan.
Lalu, siapa sosok Komang Teguh sebenarnya? Simak inilah profil Komang Teguh selengkapnya.
Profil Komang Teguh
Pemain timnas Indonesia kelahiran Bangli, 28 April 2002 ini sudah mencintai dunia sepak bola sejak masih kecil. Komang bergabung dengan SSB Bali Bintang Centre pada tahun 2011.
Ia juga sempat bergabung dengan SSB Guntur dan SSB Putra Tresna Denpasar sebelum akhirnya hijrah ke Jakarta untuk masuk ke SKO Ragunan di tahun 2017 hingga tahun 2020.
Baca Juga: Status WA Ibu Rafael Struick Usai Kalahkan Korsel: Tetap Andhap Asor Ya Le
Komang juga pernah mengikuti Garuda Select di tahun 2019 sebagai talenta muda calon punggawa Timnas Indonesia.