Suara.com - Timnas Indonesia berhasil lolos ke babak semifinal Piala Asia U-23 2024 setelah mengalahkan Korea Selatan di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar pada Jumat, 26 April 2024 dini hari.
Tim asuhan Shin Tae Yong secara heroik menang atas Korea Selatan dengan skor 11-10 (2-2) lewat babak adu penalti.
Kemenangan ini membuat Indonesia mengukir sejarah baru di Piala Asia karena sebagai debutan, langsung bisa lolos ke babak semifinal dan berpeluang tampil di Olimpiade.
Menariknya kemenangan Timnas Indonesia ini seakan tukar nasib dengan Timnas Korea Selatan karena sama-sama cetak rekor. Bagaimana bisa? Simak penjelasan berikut ini.
Timnas Indonesia vs Timnas Korea Selatan Tukar Nasib

Timnas Indonesia berhasil menaklukkan Korea Selatan lewat adu penalti 11-10 dalam Piala Asia U-23 2024. Ini adalah rekor pertama Tim Garuda Muda unggul atas Korsel dalam kelompok umur U-23.
Pertemuan Timnas Indonesia menunjukkan dominasi Korea Selatan U-23. Timnas Indonesia U-23 selalu menelan kekalahan dalam 7 pertemuan terakhir. Kekalahan terbesar terjadi pada Kualifikasi Olimpiade 2000 di Seoul ketika Indonesia kalah telak dengan skor 0-7.
Dalam pertemuan terakhir pada laga persahabatan 2018 silam, Timnas Indonesia mampu memperkecil kekalahan dengan skor 2-1. Secara keseluruhan, Timnas Indonesia U-23 selalu kalah dari timnas U-23 Korea Selatan dengan total kemasukan 24 gol.
Timnas Indonesia hanya berhasil mencetak 3 gol sebagai balasan. Namun pada Piala Asia U-23 2024, Indonesia berhasil menang atas Korea Selatan untuk pertama kalinya dengan skor 11-10.
Kekalahan ini juga menjadi rekor tersendiri bagi Timnas Korea Selatan karena untuk pertama kalinya mereka tak bisa tampil di Olimpiade.
Baca Juga: Deretan Prestasi Ernando Ari, Sang Kiper Dua Kali Sukses Halau Korsel di Adu Penalti
Berikut detail hasil pertemuan antara Indonesia U-23 melawan Korea Selatan U-23: