Suara.com - Timnas Indonesia berhasil singkirkan Korea Selatan dalam Piala Asia U-23 setelah lakukan adu penalti dengan kemenangan 11-10, Jumat (26/4/2024). Pada kemenangan Timnas Indonesia ini terdapat berbagai momen-momen menarik yang jadi sorotan, salah satunya sosok Ernando Ari.
Kiper Timnas Indonesia ini menjadi perbincangan masyarakat usai performanya yang luar biasa dalam pertandingan melawan Korea Selatan. Namun, ada juga momen menarik yang justru membuat Ernando Ari disorot, yakni saat ia berjoget di hadapan pemain Korea Selatan.
Dalam potongan video yang diunggah akun Tiktok @winberkarya, terlihat Ernando Ari berjoget meniru gaya kiper asal Argentina, Emi Martinez. Dalam video singkat itu, Ernando Ari tampak berjoget dan memandang wajah seakan mengejek pemain Korea Selatan nomor punggung 8 itu,
Aksi Ernando Ari itu lantas membuat namanya jadi perbincangan dan trending di berbagai media sosial. Lantas seperti apa sosok dari Ernando Ari ini? Berikut beberapa potret sosok Ernando Ari.
1. Bersama pemain Timnas Indonesia
Dalam salah satu unggahan di akun Instagram pribadinya, Ernando Ari tampak memposting foto dirinya bersama Timnas Indonesia. Ia terlihat mengenakan jersey kuning khusus kiper. Sementara para pemain lainnya memakai jersey Timnas Indonesia berwarna merah.
2. Bersama sang kekasih
Potret lainnya memperlihatkan Ernando Ari yang berpose dengan kekasihnya, Devani Audri. Dalam unggahan tersebut, keduanya terlihat sedang makan malam bersama. Ernando Ari terlihat memakai sweater putih. Sementara Devani Audri memakai dress denim shoulderless dengan rambut yang digerai panjang.
3. Bersama keluarga
Baca Juga: Timnas Indonesia U-23 Jadi Trending Topic di Korea Selatan, Foto Shin Tae-yong Dipampang
Ernando Ari juga sempat mengunggah potret keluarganya di akun Instagram pribadinya. Ernando Ari dan keluarga tampak memakai baju dengan adat Jawa berwarna hijau. Terlihat dalam foto tersebut ada sang ibu, ayah, serta adiknya.