Suara.com - Sebagai pasangan baru, tidak ada salahnya mengagendakan untuk honeymoon dengan mengunjungi beberapa negara yang bisa memberikan waktu romantis berdua. Cukup banyak pilihan negara yang bisa dikunjungi, tentu untuk bisa datang ke sana membutuhkan biaya yang cukup. Kamu bisa mulai membuka tabungan sejak awal merencanakan pernikahan.
Meski harus mengeluarkan uang dalam jumlah cukup, kamu tidak akan merasa rugi sebab momen tersebut tidak akan terlupakan dan tidak bisa diulang. Kemudahan buka tabungan online bisa membantu kamu untuk mewujudkan mimpi honeymoon ke luar negeri bersama pasangan.
Berbagai Negara Destinasi Honeymoon Terbaik di Dunia
Untuk menemukan ide akan honeymoon kemana bersama pasangan cukup mudah. Saat ini banyak informasi wisata yang menawarkan destinasi romantis dan menarik di semua belahan dunia. Untuk menentukan negara tujuan, salah satu yang perlu dipertimbangkan adalah berapa budget yang kamu persiapkan.
Selain itu, kamu juga perlu mempertimbangkan kesediaan waktu dan event apa yang ingin kamu dan pasangan saksikan. Jika belum mempunyai pilihan, sebagai alternatif berikut destinasi honeymoon yang bisa kamu pertimbangkan:
Baca Juga: Yumi's Cells: Ketika Drama Korea yang Romantis Dipadu dengan Animasi Gemas
1. Amerika Serikat
Sampai saat ini cukup banyak selebritis dunia yang menjadikan Amerika Serikat sebagai tujuan untuk honeymoon. Hal ini tidak terlepas dari keindahan negara tersebut, apalagi dengan adanya berbagai destinasi wisata yang romantis.
Kamu dan pasangan bisa mendatangi Jembatan San Francisco, Air Terjun Niagara, pantai di Hawai, Times Square dan banyak destinasi lainnya. Untuk mendapatkan akomodasi yang sesuai budget di negara ini juga cukup mudah, jadi tepat sekali jika kamu dan pasangan memilih Amerika Serikat sebagai tempat untuk honeymoon.
2. Maladewa
Nama Maladewa sudah terkenals sebagai negara yang mempunyai keindahan alam luar biasa. Bukan itu saja tradisi di negara ini juga unik dan mempunyai tempat romantic yang cocok untuk honeymoon.
Negara Maladewa biasa juga disebut dengan nama Maldives, merupakan sebuah negara kepulauan yang terletak di Samudera Hindia. Daya tarik dari negara ini yang menjadi magnet bagi wisatawan adalah pantainya yang putih dan bersih dengan laut berwarna biru serta ombak landau dan suaranya yang menenangkan.
Untuk kamu yang ingin lebih privasi, Maladewa menyediakan banyak private villa sebagai pilihan. Kamu bisa berenang atau berjemur dengan menyaksikan pemandangan laut yang sangat cantik.
Baca Juga: 3 Rekomendasi Drama Korea Romantis tentang Hilang Ingatan, Dijamin Baper!
Kamu dan pasangan juga bisa mendapatkan pengalaman menarik dengan berbaur bersama masyarakat yang sangat ramah. Kuliner Maladewa sangat beragam dan cocok untuk dieksplor.
Maladewa juga mempunyai watersport terbaik di dunia. Tidak salah jika kamu memutuskan untuk honeymoon di negara yang terkenal dengan keindahan alamnya ini.
3. Turki
Turki merupakan sebuah negara yang unik di dunia karena terletak di dua benua sekaligus, yaitu Eropa dan Asia. Bagi kamu yang berencana untuk honeymoon bisa memilih Turki karena mempunyai keindahan alam dan sejarah yang tidak ada tandingnya.
Akhir-akhir ini semakin banyak orang yang memilih Turki sebagai tujuan wisata, termasuk yang sedang menikmati honeymoon. Kamu tidak akan pernah kehabisan spot instagramable di negara ini. Turki menawarkan destinasi berupa bangunan bersejarah yang sampai sekarang masih terjaga keasliannya.
Selain itu, dataran tinggi dan pegunungan di Turki juga sangat cantik dan dan menghadirkan suasana romantis. Kami bisa mengunjungi berbagai destinasi kelas dunia seperti kota Cappadocia, melihat masjid Biru yang menakjubkan, naik balon udara, datang ke Hagia Sophia, Istana Topkapi, Kastil Bodrum hingga Tangki Basilika.
4. Jepang
Siapa yang tidak mendengar keindahan negeri Sakura Jepang? Negara tetangga ini menawarkan destinasi yang cocok untuk honeymoon. Kamu bisa menikmati berbagai keindahan taman Sakura, minum teh ala Jepang, hingga mencicipi aneka kulinernya yang lezat.
Untuk honeymoon, banyak destinasi yang bisa menjadi pilihan. Apalagi letaknya yang tidak terlalu jauh dari Indonesia menjadikan wisata ke negara ini tidak membutuhkan banyak budget seperti ke Eropa.
Tidak hanya pemandangan alam dan keunikan budayanya, di Jepang kamu dan pasangan bisa menyaksikan secara langsung kecanggihan teknologi yang digunakan oleh masyarakat dan negara. Jadi, selain berlibur kamu pun bisa mendapatkan banyak pengalaman dan wawasan.
5. Thailand
Negara Thailand merupakan salah satu destinasi untuk honeymoon terbaik di Asia Tenggara. Kamu bisa berlibur dan bersantai di pantai Phuket yang keindahannya terkenal ke seluruh dunia. Selain itu, pantai ini menawarkan suasana romantis yang cocok untuk bulan madu.
Phuket masih menawarkan banyak keindahan lain yang sayang jika dilewatkan. Kamu dan pasangan bisa berjalan-jalan di sepanjang pantai dan menikmati berbagai jenis olahraga yang seru dan menantang. Agar bisa honeymoon di Thailand tanpa pusing dengan biayanya, bisa mulai membuka tabungan online untuk persiapan dananya.
Selain ke Phuket, kamu juga bisa datang ke Pulau Phi Phi yang sangat cocok untuk honeymoon. Pulau ini menawarkan pantai yang sangat cantik, Maya beach dan Long Beach. Kamu bisa mengagendakan tour naik perahu di Viking Cave.
Kota utama Thailand, yaitu Bangkok juga menawarkan banyak destinasi menarik. Bagi yang senang berbelanja, banyak barang yang unik dengan harga terjangkau yang ditawarkan di gerai-gerai kerajinan di Bangkok. Ingin datang ke Thailand untuk honeymoon nanti, sobat digibank bisa siapkan tabungan dari sekarang.
6. Italia
Keindahan negara Italia sudah terkenal sampai mancanegara, karena itu tidak salah jika kamu memilih negara ini sebagai destinasi untuk honeymoon. Kamu bisa datang langsung ke pulau Sisilia yang sebelumnya terkenal dalam series White lotus Season 2.
Italia mempunyai banyak bangunan kuno yang bersejarah dan memberi kesan sangat romantis bagi siapa saja yang berlibur di negara ini. Beberapa destinasi yang sayang dilewatkan selama kamu honeymoon diantaranya adalah Cilento, Danau Como, Florence, Pulau Sisilia, Venesia, Napol dan Milan.
7. Bali, Indonesia
Tidak harus ke luar negeri, Indonesia juga mempunyai banyak destinasi yang cocok untuk honeymoon, salah satunya adalah Bali. Bali merupakan pulau yang sangat cantik dan terkenal dengan pantai, tradisi unik dan keramahan penduduknya.
Kamu bisa mengajak pasangan untuk mengeksplor keindahan Pulau Dewata Ini. Untuk bisa sampai ke Bali juga mudah karena banyak penerbangan dari berbagai kota di Indonesia. Ubud yang terletak tidak jauh dari Bali juga pas sebagai tempat honeymoon karena alamnya masih asri, pulaunya tenang dan sangat cantik.
Manfaat Bulan Madu untuk Pasangan Baru
Bulan madu atau honeymoon merupakan waktu yang tepat bagi pasangan untuk lebih saling mengenal setelah prosesi pernikahan Kamu juga bisa menjadikan momen tersebut untuk menciptakan kedekatan yang lebih intim. Karena itu banyak pasangan yang jauh-jauh hari sudah membuat rencana mengenai honeymoon yang akan mereka lakukan.
Kemudahan untuk mendapatkan destinasi terbaik sesuai keinginan dan budget yang tersedia semakin mendukung kamu dan pasangan untuk mewujudkan honeymoon yang romantis dan berkesan. Manfaat dari honeymoon atau bulan madu antara lain:
1. Waktu untuk Bersantai
Selama honeymoon kamu dan pasangan bisa bersantai tanpa memikirkan beragam aktivitas yang harus dilakukan. Kamu dan pasangan bisa melakukan banyak kegiatan yang menyenangkan berdua, bahkan mencoba pengalaman liburan yang sebelumnya belum pernah dilakukan.
Destinasi yang bisa menjadi pilihan pun beragam. Karena pergi bersama pasangan, kamu pun lebih mudah menyiapkan semua keperluan, termasuk kebutuhan selama di lokasi bulan madu tersebut.
Momen ini benar-benar bisa menjadi waktu yang tepat untuk bersantai setelah sibuk dengan persiapan dan acara pernikahan. Ini merupakan saatnya kamu mengembalikan semangat untuk melanjutkan aktivitas setelah menjadi pasangan suami istri.
2. Perayaan Pernikahan
Pernikahan merupakan momen sakral yang terjadi sekali dalam seumur hidup. Tidak salah jika banyak yang merencanakannya dengan matang dan menutup acara pernikahan tersebut dengan berbulan madu.
Bulan madu bisa menjadi bentuk perayaan kebahagiaan pasangan pengantin yang telah selesai menggelar rangkaian acara penting dalam hidupnya. Karena itu sangat wajar jika banyak pasangan yang menyediakan anggaran khusus dalam tabungan untuk bulan madu.
3. Memperkuat Komitmen dan Keintiman dengan Pasangan
Menjalani rumah tangga tidak selalu mudah. bahkan tidak jarang masalah datang sebagai ujian. Untuk bisa melalui semua persoalan tersebut perlu komitmen antara kamu dan pasangan. Komitmen dan keintiman tersebut bisa dibangun saat bulan madu.
Ketika melakukan bulan madu kamu dan pasangan bisa semakin mengenal pribadi masing-masing, termasuk bagaimana dalam mengelola keuangan selama berwisata tersebut.
Dari sini pasangan bisa saling belajar dan menyesuaikan dengan tujuan bersama, termasuk dalam mengatur budget honeymoon dan merencanakan tabungan bersama.
4. Mengenal Tempat Baru
Kamu dan pasangan bisa memutuskan bersama kemana akan mengadakan bulan madu. Tidak menutup kemungkinan pilihannya adalah destinasi yang sebelumnya belum pernah dikenal dan belum pernah dikunjungi.
Ini bisa menjadi pengalaman menarik yang seru dan penuh tantangan. Kekompakan kalian sebagai pasangan baru akan diuji ketika datang ke tempat baru yang masih asing. namun hal ini bisa menjadi pengalaman seru dan tidak terlupakan selama menjalani perkawinan.
5. Menyusun Rencana Masa Depan
Salah satu tujuan dari bulan madu adalah membangun keintiman. Saat berbulan madu merupakan waktu yang tepat untuk mulai merencanakan masa depan rumah tangga. Bagaimana kamu dan pasangan akan mengelola keuangan, mengatur tempat tinggal dan menyesuaikan kebiasan masing-masing.
Momen ini sangat penting agar kalian lebih mudah dan cepat menjadi pasangan yang kompak dan mempunyai visi dalam kehidupan yang sama. Hal ini termasuk dalam mengelola keuangan dan menyisihkan penghasilan untuk tabungan.
Menyusun rencana masa depan berdua sangat penting karena rumah tangga dijalankan oleh dua orang, kamu dan pasangan, karena keduanya harus terlibat sejak awal.
Saat bulan madu bisa menjadi awal yang baik untuk saling terbuka mengenai keinginan dan rencana masing-masing yang harus diselaraskan karena kamu dan pasangan sudah menjadi satu keluarga.
Dari beberapa rekomendasi tujuan honeymoon di atas, sudahkah kamu menentukan pilihan? Ada baiknya bagi kamu pasangan muda yang memiliki rencana menikah dan ingin bulan madu, bijaklah menabung dari sekarang sebelum pernikahan dilangsungkan.
Kamu bisa memanfaatkan Aplikasi digibank by DBS untuk memiliki tabungan traveling sekaligus untuk kebutuhan lainnya. Kamu bisa memanfaatkan fitur tabungan Maxi dari digibank by DBS yang menyediakan 20 Dompet Maxi dengan keuntungan bunga tinggi yang nantinya akan membantu kamu kelola keuangan dengan bijak sesuai kebutuhan, termasuk dana untuk liburan honeymoon.
Menariknya lagi, dalam hal ini kamu bisa buka tabungan online kapan saja. Proses pembukaan rekening juga mudah, praktis dan aman karena 100% online.Verifikasi dilakukan dengan fitur face biometric, cukup siapkan e-KTP dan selfie langsung dari smartphone kamu. Semudah itu lho.
Tak hanya itu saja, ada banyak keuntungan dan banyak fungsi yang bisa kamu nikmati dalam 1 Aplikasi digibank, seperti gratis transfer tanpa kuota dengan memanfaatkan fitur BI Fast. Tersedia juga layanan transfer Real Time, dana yang kamu kirimkan bisa langsung masuk ke rekening tujuan saat itu juga.
Atau ingin belanja saat keliling di destinasi Honeymoon? Kamu bisa transaksi pembayaran pakai digibank by DBS dengan cara transfer yang mana tersedia limit Rp250 juta/transaksi/hari dan kamu bisa mengaksesnya selama 24 jam 7 hari hanya lewat aplikasi saja, lho.
Yuk, buka tabungan di aplikasi digibank by DBS sekarang juga dan cek produk lainnya.