Suara.com - Rekrutmen BUMN sudah dibuka, tes online tahapan I dimulai tanggal 27 April sampai 4 Mei 2024. Oleh karenanya, bagi calon peserta tes rekrutmen BUMN penting untuk belajar dari contoh soal tes rekrutmen BUMN mulai hari ini.
Tes rekrutmen BUMN dilaksanakan secara online. Pada tahapan pertama, tes akan diikuti oleh pelamar dari jenjang pendidikan SMA, D3, sampai S2. Peserta yang memiliki latar belakang pendidikan lulusan SMA sederajat, dalam tes tahap pertama ini mengerjakan hanya sampai Tes Kompetensi Dasar (TKD) yang berisi pengetahuan dasar dan umum. Sedangkan peserta dengan latar belakang lulusan D3 smapai S2 akan mengerjakan Tes Kompetensi Dasar (TD) dengan pembobotan 40 persen.
Jenis-jenis soal Tes Kompetensi Dasar (TKD) BUMN 2024 pada tahap pertama ini mencakup:
- Soal verbal. Peserta mencari sinonim, antonim, silogisme, dan penalaran analitis.
- Soal numerik. Peserta mencari dan memecahkan soal pecahan, soal cerita, dan penghitungan cepat.
- Soal figural. Peserta menjawab soal seri, analogi, dan ketidaksamaan.
Berikut contoh soal tes rekrutmen BUMN.
1. ABERASI =
a. Pengelompokan
b. Peleraian
c. Perkelahian
d. Penyimpangan
e. Pengikisan
Jawaban soal D. Berdasarkan Kamus Besar Bahasa Indonesia, kata aberasi artinya penyimpangan atau sesuatu yang tidak normal. Maka, jawaban untuk pertanyaan nomor satu, di mana kita harus mencari arti kata tersebut adalah D.Penyimpangan yang sesuai dengan definisi KBBI.
Baca Juga: 3 Web Latihan Soal TKD, Core Values Akhlak dan Wawasan Kebangsaan Tes BUMN
2. 4, 12, 48, 144, ... 1728
a. 640
b. 576
c. 368
d. 424
e. 386