Suara.com - Selebriti kakak beradik Ruben Onsu dan Jordi Onsu kini tengah menjadi perhatian publik, lantaran keduanya terlibat konflik keluarga.
Hal itu dibenarkan oleh Ruben. Ia mengakui sudah cukup lama tidak bertegur sapa dengan adiknya itu.
Setidaknya sudah dua kali perayaan Natal, Ruben dan Jordi tak saling tegur sapa. Padahal mereka sebelumnya kerap tampil kompak di media sosial.
Ketika ditanya awak media perihal konflik dirinya dengan sang adik beberapa waktu lalu, Ruben menyatakan ia sakit hati dengan adiknya.
Namun ia enggan menjelaskan lebih detil mengenai masalah itu pada publik. Ruben menegaskan masalahnya dengan Jordi adalah masalah internal keluarganya.
Di balik konflik yang terjadi antara Ruben dan Jordi, selain menjadi selebriti, keduanya juga diketahui sebagai pengusaha.
Apa saja bisnis yang mereka jalani dan siapa yang paling sukses? Berikut ulasannya.
Daftar Bisnis Ruben Onsu
![Ruben Onsu [Istimewa]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2024/03/19/75102-ruben-onsu-istimewa.jpg)
Onsu Pangan Perkasa
Baca Juga: Ruben Onsu Idap Empty Sella Syndrome Hingga 48 Kali Tes Kesehatan, Sesulit itu Didiagnosis?
Ruben Onsu memiliki deretan bisnis yang kebanyakan bergerak di bidang kuliner. Ia tercatat sebagai pemilik PT Onsu Pangan Perkasa (OPP) yang bergerak di bidang makanan cepat saji.