Profil Istri Pendeta Gilbert yang Juga Bergaya Mewah dan Pernah Terjerat Kasus dengan Jemaatnya

Farah Nabilla Suara.Com
Minggu, 21 April 2024 | 20:45 WIB
Profil Istri Pendeta Gilbert yang Juga Bergaya Mewah dan Pernah Terjerat Kasus dengan Jemaatnya
Pendeta Gilbert Lumoindong dan istri, Reinda.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Pendeta Gilbert Lumoindong kini terjerat kasus hukum karena khotbahnya di depan jemaah yang diduga menistakan agama Islam. Pendeta Gilbert kini tengah viral karena video ceramahnya yang beredar di platform sosial media.

Dalam video tersebut, Pendeta Gilbert menirukan gerakan salat umat Muslim dan menyindir terkait dengan zakat umat Islam sebesar 2,5 persen.

Ia membandingkan sumbangan umat Kristen yang diketahui mencapai 10 persen. Dalam potongan video yang viral tersebut, Gilbert kemudian menyebut bahwa nilai yang lebih besar tersebut menjadikan umat Kristen tak perlu repot bergerak dalam menjalankan ibadahnya.

Dalam potongan video yang viral tersebut, Gilbert kemudian menyebut bahwa nilai yang lebih besar tersebut menjadikan umat Kristen tidak perlu repot bergerak dalam ibadah, sementara umat Islam harus rajin melakukan shalat karena hanya diwajibkan membayar zakat sebesar 2,5 persen.

Baca Juga: Ngaku Sayang Beli Sepatu Rp30 Jutaan, tapi Lesti Kejora Punya Koleksi Tas Hermes Miliaran

Dalam video yang kini beredar, Pendeta Gilbert bahkan menirukan gerakan mirip shalat sembari bercanda.

Kasus tersebut ternyata menjadikan keluarga dari Pendeta Gilbert pun menjadi sorotan. Menariknya, ternyata istri dari Gilbert yakni Reinda Lumoindong.

Pada 2013 Reinda dilaporkan oleh salah satu jemaatnya atas kasus dugaan pencemaran nama baik.

Kasus tersebut bermula dari ucapan Reinda kepada salah satu jemaatnya, Bianda Martha Sihombing. Reinda saat itu diduga mengucapkan kata-kata yang menyinggung Bianda.

Kasus tersebut terjadi pada 12 November 2012, Reinda memanggil Bianda dan empat temannya di ruang tempat ibadah.

Baca Juga: Ini Khotbah Lengkap Anak Pendeta Gilbert, Garren Lumoindong Minta Jemaat Transfer Uang Sesuai Gerakan Roh Kudus

Pada saat itu, Reinda tidak suka dengan gaya pakaian yang dikenakan oleh Bianda sampai mengucapkan seperti pakaian sundel bolong.

Atas ucapannya tersebut, Reinda kemudian dilaporkan atas pencemaran nama baik. Tahun berikutnya Reinda dinaikkan statusnya menjadi tersangka.

Namun kasus itu tersebut dihentikan pada tahun 2014 dihentikan penyelidikannya. Pihak kepolisian lalu mengeluarkan SP3 untuk penghentian kasus pencemaran nama baik dengan tersangka istri pendeta Gilbert.

Lantas, seperti apakah profil istri Pendeta Gilbert yang juga pernah terjerat kasus? Simak informasi lengkapnya berikut ini.

Profil Istri Pendeta Gilbert

Gilbert diketahui sudah menjalin hubungan dengan Reinda sejak bulan Desember di tahun 1984.

Lalu, Gilbert dan Reinda menikah dan dilaksanakan pada tahun 1992, usia pernikahan keduanya saat ini sudah 32 tahun.

Dari pernikahan keduanya, tiga orang anak lahir dari Reinda yaitu ada Garren Reivener Lumoindong, Grievance Lumoindong dan Gavrilla Reichea Lumoindong.

Reinda juga diketahui mempunyai akun sosial media Instagram tetapi akun tersebut dikunci atau di private.

Potret kehidupannya juga kerap dikolaborasi dan banyak diketahui melalui postingan sang suami.

Gilbert dan juga Reinda tidak jarang menunjukkan kemesraan di sosial media baik saat liburan atau habiskan waktu berdua.

Gaya hidup mewah Reinda pun turut menuai sorotan pun terlihat dari potret keduanya saat bersama. Sejumlah tas Reinda juga tampak dibeli dari brand ternama seperti Louis Vuitton (LV), Dior, Gucci, sampai dengan Loro Piana.

Kontributor : Syifa Khoerunnisa

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI