Profil Daud Kim YouTuber Korea Mualaf: Kini Buka Donasi Bangun Masjid, Tapi Dicurigai...

Ruth Meliana Suara.Com
Kamis, 18 April 2024 | 17:52 WIB
Profil Daud Kim YouTuber Korea Mualaf: Kini Buka Donasi Bangun Masjid, Tapi Dicurigai...
Potret Daud Kim. (Instagram/@jaehan9192)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sosok Daud Kim jadi perbincangan panas di media sosial X. YouTuber Koreal Selatan ini menjadi sorotan usai akun X @tanyarlfes mengunggah sebuah cuitan yang menuding bahwa Daud Kim adalah penipu.

Akun ini mengingatkan kepada warganet agar berhati-hati kepada Daud Kim yang diduga tengah membuka donasi untuk membangun masjid di Korea. Sebagai informasi, Daud Kim telah memutuskan untuk mualaf atau memeluk agama Islam.

Guys, bagi yang mungkin belum tahu. Daud Kim, ‘mualaf’ asal Korea yang katanya mau bikin masjid di Korea. Please, hati-hati kalau mau donasi,” wanti-wanti akun @tanyarlfes.

Sebelumnya, Daud Kim memang mengumumkan akan membangun masjid di Korea Selatan. Pengumuman itu disampaikannya langsung di akun YouTube-nya. Namun, upayanya membuka donasi untuk membangun masjid malah memicu kecurigaan, mengingat jejak latar belakangnya penuh dengan kontroversi.

Baca Juga: Potret Daud Kim Youtuber Korea, Mau Bangun Masjid Tapi Punya Rekam Jejak Kurang Meyakinkan

Akun itu lantas menjelaskan salah satu peraturan di Korea Selatan tentang larangan donasi pribadi. Di Negeri Gingseng, warga tidak boleh menerima donasi lewat akun pribadi dengan nilai lebih dari 10.000.000 KRW, atau sekitar Rp 120 juta.

Tak hanya itu, pejabat di kawasan Jung-Gu juga membongkar bahwa Daud Kim masih belum mendapatkan tanah untuk membangun masjid. Daud Kim juga disebut hanya menandatangani kontrak penjualan tanah. Pejabat ini juga tidak pernah mendengar ada rencana pembangunan masjid di wilayahnya oleh Daud Kim.

Fakta itu tentu membuat warganet semakin curiga dengan aksi buka donasi oleh Daud Kim. Bahkan muncul dugaan sang YouTuber hanya sengaja membuat konten seolah-olah akan membangun masjid di Jung-gu, tetapi tidak benar-benar merealisasikannya.

Lantas, seperti apakah profil dan pendidikan Daud Kim? Simak informasi lengkapnya berikut ini.

Profil Daud Kim

Baca Juga: Biodata Daud Kim, YouTuber Mualaf Buka Donasi Bangun Masjid di Korea, Legalitasnya Mencurigakan

Daud Kim.(Instagram/@jaehan9192)
Daud Kim.(Instagram/@jaehan9192)

Pemilik nama asli Jay Kim ini aktif bekerja sebagai penyanyi sekaligus YouTuber. Ia kemudian memilih nama panggung Daud Kim dan memutuskan mualaf.

Ia mengaku telah mengucap dua kalimat syahadat sebagai syarat resmi memeluk agama Islam. Keputusannya menjadi mualaf lantas diumumkan langsung lewat akun YouTube Daud Kim pada September 2019.

Sebelum menjadi seorang mualaf, Daud Kim lahir dan dibesarkan oleh keluarga yang memeluk Katolik. Ia bahkan sudah memiliki nama baptis David. Namun saat beranjak dewasa, ia mengaku menemukan kedamaian dalam agama Islam.

Tidak diketahui di mana Daud Kim menimba ilmu. Tetapi diketahui sosoknya mengawali karier sebagai penyanyi. Ia sering meng-cover lagu-lagu terkenal di Korea hingga mancanegara. Sebut saja lagu-lagu seperti Fake Live dari BTS, Untitled dari G-Dragon hingga Despacito yang dilantunkan Luis Fonsi.

Namanya semakin dikenal di Indonesia setelah meng-cover lagu Rizky Febian yang berjudul "Cukup Tahu". Tak main-main, Daud Kim bahkan menyanyikan lagu "Cukup Tahu" dalam bahasa Korea.

Daud Kim juga berkesempatan datang ke Indonesia sebagai bintang tamu di acara Korean Festival. Pada momen itulah, ia mulai mengenal agama Islam, tepatnya setelah melihat banyak muslim di Indonesia yang baik dan ramah, sehingga membuat hatinya ikut damai.

Setelah itu, kariernya pun mulai dikenal dan mendapatkan perhatian dari fans Indonesia. Tercatat hingga sekarang, Daud Kim telah mengunggah 610 video dan mendapatkan 5,43 juta subscriber di YouTube.

Kontributor : Syifa Khoerunnisa

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI