Riwayat Karier Mentereng Refly Harun, Disebut Hotman Paris Tidak Pernah Bersidang

Rabu, 17 April 2024 | 13:03 WIB
Riwayat Karier Mentereng Refly Harun, Disebut Hotman Paris Tidak Pernah Bersidang
Anggota Tim Hukum Anies-Muhaimin, Refly Harun, menyebut ada paradoks atau pernyataan yang bertentangan dengan permasalahan pada Sirekap. (Suara.com/Dea)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Refly Harun sebagai sosok kuasa hukum tim Anies-Muhaimin disebut tak pernah bersidang oleh Hotman Paris yang merupakan anggota tim pembela Prabowo-Gibran. Diketahui mereka sedang berperkara dalam sengketa hasil Pilpres 2024 di Mahkamah Konstitusi (MK).

"Yang di sana Refly Harun tidak pernah bersidang, pengacaranya 01, (Todung) Mulya Lubis cuma konsultan. Anda bisa lihat betapa hancurnya pembelaan mereka,” ejek Hotman di Gedung MK, Jakarta Pusat pada Selasa (16/4/2024).

Lantas bagaimana riwayat karier Refly Harun yang disebut Hotman tidak pernah bersidang? Simak penjelasan berikut ini.

Riwayat Pendidikan Refly Harun

Refly Harun (Instagram/@reflyharunofficial)
Refly Harun (Instagram/@reflyharunofficial)

Refly Harun lahir di Palembang, Sumatera Selatan, pada 26 Januari 1970 sehingga kini berusia 54 tahun. Dia dikenal sebagai pakar hukum tata negara dan pengamat politik. Refly pernah dipercaya memegang jabatan penting di pemerintah untuk mengurusi bidang hukum.

Baca Juga: Kaget Megawati Kirim Amicus Curiae ke MK, Gibran: Surat yang Mana Ya? Saya Belum Baca

Refly mulai menekuni dunia hukum sejak menempuh pendidikan sarjana di Fakultas Hukum, Universitas Gadjah Mada (UGM). Setelah meraih gelar S1 pada tahun 1995, dia melanjutkan pendidikan jenjang Magister (S2) di Fakultas Hukum Universitas Indonesia (UI) dan lulus pada tahun 2002.

Untuk memperdalam wawasan dan kompetensi di bidang hukum, Refly juga mengambil pendidikan S2 ilmu hukum tata negara di Universitas Notre Dame, Amerika Serikat dan lulus tahun 2007. Setelah itu dia juga berhasil mendapat gelar doktor (S3) di Universitas Andalas dan lulus tahun 2016.

Riwayat Karier Refly Harun

Refly Harun (Instagram/@reflyharunofficial)
Refly Harun (Instagram/@reflyharunofficial)

Sebelum memutuskan berkarier sebagai akademisi dan ahli hukum, Refly lebih dulu dikenal sebagai aktivis dan mencicipi pekerjaan sebagai wartawan. Sebenarnya jiwa aktivis Refly sudah bangkit sejak masih mahasiswa saat dia menjadi ketua badan eksekutif hukum di UGM. 

Setelah lulus kuliah di UGM, Refly mengawali karier sebagai wartawan di Media Group. Namun, di tengah pekerjaannya sebagai wartawan, Refly merasa jiwa intelektualnya makin membara. Dia lantas berhenti dari dunia jurnalistik dan banting setir ke ranah akademisi, dengan melanjutkan studi hukum jenjang magister dan doktoral. 

Ketika fokus bergelut di dunia hukum, karier intelektual Refly semakin diuji. Dia mulai aktif menjadi pembicara, narasumber, dan pengamat persoalan hukum tata negara dan politik. Refly juga ditunjuk untuk menjadi staf ahli salah seorang hakim konstitusi (MK) pada 2003-2007. 

Baca Juga: Usai Rocky Gerung, Hotman Paris Serang Feri Amsari: Cuma Bisa Nyinyir

Rekam jejak Refly Harun lainnya yakni pernah ditunjuk oleh Mahfud MD untuk menjadi ketua tim Anti Mafia MK. Selain itu, dia turut menjadi konsultan dan peneliti di Centre of Electoral Reform (Cetro) pada tahun 2008. Setelah pemilihan presiden 2014, Refly diangkat menjadi staf ahli presiden. 

Sejak saat itu nama Refly Harun semakin dikenal dan disegani. Tak berselang lama saat jadi staf ahli, Refly dipilih menjadi Komisaris Utama BUMN PT Jasa Marga (Persero) Tbk. Setelah dicopot dari jabatan itu, dia memilih menjadi pengamat politik dan menulis sejumlah buku soal politik dan ketatanegaraan. Saat ini Refly aktif membuat konten video podcast melalui kanal YouTube. 

Kontributor : Trias Rohmadoni

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI