Cinta Laura Dituduh Pakai Makeup saat Salat, sang Ibu Langsung Kasih Pembelaan: Boleh ...

Nur Khotimah Suara.Com
Selasa, 16 April 2024 | 17:34 WIB
Cinta Laura Dituduh Pakai Makeup saat Salat, sang Ibu Langsung Kasih Pembelaan: Boleh ...
Cinta Laura dan sang ibu, Herdiana Kiehl. (Instagram/herdianak)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ibu Cinta Laura, Herdiana Kiehl, masih merayakan momen Idulfitri dengan membagikan berbagai postingan di Instagram. Salah satunya adalah foto yang diambil ketika menunaikan salat Idulfitri bersama Cinta Laura.

Dalam postingan yang dibuat pada Senin (15/4/2024) itu, Herdiana memperlihatkan swafotonya bersama sang putri. Ia lantas menuliskan caption singkat untuk mengiringi unggahan tersebut.

"Indahnya kebersamaan di hari yang fitri. Mohon maaf lahir dan bathin dari kami berdua," tulis Herdiana, seperti dikutip dari Instagram pada Selasa (16/4/2024).

Herdiana dan Cinta Laura tampil kompak mengenakan mukena putih ketika menunaikan salat Idulfitri pada Rabu (10/4/2024) kemarin. Keduanya juga memberikan pose terbaik mereka ketika foto itu diabadikan.

Tentu saja unggahan Herdiana bersama Cinta Laura menuai banyak komentar dari netizen. Salah satu netizen rupanya salah fokus dengan penampilan Cinta Laura yang diduga memakai makeup ketika salat Idulfitri.

"Cuman tanya serius aja bukan apa-apa, kalau salat pakai makeup boleh ya?" tanya salah satu netizen di kolom komentar unggahan Herdiana.

Pertanyaan netizen ini lalu ditanggapi tegas oleh Herdiana. Ia menjelaskan bahwa memakai makeup saat salat hukumnya boleh, asalkan dilakukan setelah berwudu.

"Boleh, setelah wudu baru pake makeup," jawab Herdiana.

Lalu, apakah benar memakai makeup setelah wudu diperbolehkan? Dan, bagaimana hukumnya menunaikan salat dalam keadaan memakai makeup?

Baca Juga: Ajak Jan Ethes Sholat Berjemaah Bareng Warga, Gibran Malah Kena Skakmat: Kalau Ortu Paham Agama...

Ilustrasi makeup kulit berminyak. (Pixabay/id/users/lubovlisitsa-14489667)
Ilustrasi pakai makeup. (Pixabay/id/users/lubovlisitsa-14489667)

Merangkum laman Egypt’s Dar Al-Ifta, memakai makeup setelah menunaikan wudu hukumnya boleh. Begitu pula dengan menunaikan salat ketika memakai makeup.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI