Suara.com - Nikita Willy dikenal publik sebagai salah satu bintang sinetron ternama Indonesia. Puluhan sinetron dan FTV telah ia bintangi sejak tahun 2000.
Dan kini Nikita dan suaminya menuai pujian warganet. Penyebabnya, Nikita merayakan ulang tahun anaknya, Issa Xander di Panti Asuhan sampai menjadi viral di media sosial.
Salah satu akun yang mengunggah video perayaan ultah anak Nikita itu adalah akun X @/mbakrystall. Dalam video, terlihat Nikita dan suaminya merayakan ultah anaknya dengan konsep tanpa dekorasi dan tiup lilin.
Hal ini membuat warganet terharu dan menilai ibu satu anak itu memiliki kepekaan sosial yang tinggi terhadap anak-anak di panti.
"Nikita Willy dan Indra ngerayain ulang tahun Issa di panti tapi tanpa kue tanpa tiup lilin dan acaranya dikasih nama 'Bermain bersama Issa'," tulis akun itu, mengiringi unggahannya.
Momen tersebut lantas membuat banyak orang yang penasaran, seperti apa latar belakang pendidikan Nikita Willy, sehingga memiliki kepekaan sosial yang begitu tinggi? Untuk mengetahuinya, simak ulasannya berikut ini.
Pendidikan Nikita Willy
![Keseruan ulang tahun yang kedua anak Nikita Willy dan Indra Priawan, Issa Xander Djokosoetono. [Instagram]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2024/04/06/16421-nikita-willy-dan-putranya-issa-xander-djokosoetono.jpg)
Meski sudah memilili popularitas yang tinggi dan sibuk dengan kegiatan syuting sinetron dan iklan, Nikita Willy tidak abai dengan pendidikan.
BACA JUGA:
Baca Juga: Kekayaan Nikita Willy yang Rayakan Ultah Issa di Panti Asuhan, Tak Ada Tiup Lilin dan Potong Kue
- Lebaran 2024 Tanggal Berapa? Ini Penetapan Idul Fitri Versi Muhammadiyah dan Pemerintah
- Bikin Will Smith Penasaran, Ini 5 Fakta Menarik Lembah Purba Sukabumi
- Viral Hampers Lebaran Presiden Jokowi, Ternyata Isinya Kayak Begini
Nikita Willy menempuh pendidikan dasarnya di SD 001 Menteng. Setelah itu ia lanjut bersekolah ke SMP St. Petra Jakarta.