3. Kenalkan jenis investasi
Meski usia anak masih muda, orang tua bisa mengenalkan anak dengan jenis-jenis investasi. Hal ini akan membuat anak menjadi terbiasa. Orang tua bisa menyesuaikan investasi anak sesuai dengan jumlah uang yang dimilikinya. Dengan begitu, uang yang didapat anak akan terus berputar untuk kebutuhannya. Hal ini membuat THR yang didapat saat Lebaran tidak habis begitu saja.