Pria lulusan Universitas Jayabaya tahun 1984 itu juga kerap menjadi panitia seleksi calon hakim ad hoc tindak pidana korupsi. Tugas ini tercantum dalam Surat Keputusan Mahkamah Agung Nomor 154/2009.
Bambang juga pernah mengajar di Fakultas Hukum Universitas Trisakti dan menjadi Tim Penasihat Hukum KPK serta Tim Pembentukan Regulasi Panitia Pengawas Pemilu (Panwas Pemilu).
Ia kemudian menjadi anggota Tim Gugatan Judicial Review untuk kasus Release and Discharge. Tak hanya itu, Bambang Widjojanto juga kerap menjabat sebagai Wakil Ketua KPK.
Kontributor : Xandra Junia Indriasti