Dua Amalan Utama yang Bisa Dilakukan Ketika Mengejar Malam Lailatul Qadar

Selasa, 02 April 2024 | 20:22 WIB
Dua Amalan Utama yang Bisa Dilakukan Ketika Mengejar Malam Lailatul Qadar
doa malam lailatul qadar (LoganArt/Pixabay)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Malam Lailatul Qadar adalah malam yang penuh berkah dan kemuliaan dalam bulan Ramadhan. Pada malam ini para umat Islam berlomba-lomba untuk melakukan amal sholeh demi mendapatkan rahmat, ampunan, karunia, pahala, dan syafaat.

Lalu amalan apa yang bisa dilakukan agar mendapatkan malam Lailatul Qadar?

Melansir dari ceramah Ustadz Adi Hidayat, ia menjelaskan ada dua amalan utama yang harus dilakukan dalam malam Lailatul Qadar, salah satunya adalah salat.

"Disebutkan Nabi SAW dari sekian rencana amalan itu adalah salat, jadi amalan spesifiknya itu salat," kata sang ustadz.

Baca Juga: Doa Setelah Sholat Malam Lailatul Qadar 'Allahumma Innaka Afuwwun Karimun' Lengkap, Minta Ampun dan Perlindungan Allah

Mengutip hadis Bukhari nomor 35, barangsiapa yang mampu menunaikan salat di malam Lailatul Qadar dengan tulus atas nama Allah SWT, maka ia akan mendapatkan ampunan dosa.

Maka beruntunglah orang yang salat di malam lailatul qadar akan mendapatkan pahala 83 tahun dan bonus ampunan dosa. Namun, tak semua berhak mendapatkannya lantaran ada syaratnya.

"Ada syarat yang sangat mengikat syarat ketentuan berlaku yakni jika ia tunaikan dengan keyakinan penuh karena Allah SWT serta disertai ketulusan," ucap Ustadz Adi Hidayat.

Amalan utama kedua yang dianjurkan dilakukan pada malam Lailatul Qadar adalah membaca doa khusus yang diajarkan Rasulullah SAW kepada istrinya Aisyah RA.

                                                                                                                                                             اَللَّهُمَّ إِنَّكَ عَفُوٌّ كَرِيمٌ تُحِبُّ اَلْعَفْوَ فَاعْفُ عَنِّي

Baca Juga: Bulan Penuh Berkah, Ini Doa Akhir Ramadhan Lengkap Beserta Latin dan Artinya

Artinya: "Ya Allah, sungguh Engkau maha pemaaf yang pemurah. Engkau juga menyukai maaf. Oleh karena itu, maafkanlah aku (maafkanlah kami)." (HR Tirmidzi, Ibnu Majah dan Ahmad, dari Aisyah).

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI