Suara.com - Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep mendadak menghapus kontennya bersama Helena Lim di podcast YouTube miliknya. Bukan tanpa alasan, penghapusan konten ini dilakukan setelah Helena Lim ditetapkan sebagai tersangka korupsi kasus timah yang merugikan negara Rp 271 triliun.
Aksi putra bungsu Presiden Jokowi menghapus konten bersama Helena Lim itu sontak menuai sorotan. Salah satunya datang dari pegiat media sosial Dokter Tifa.
Melalui akun X @DokterTifa, ia membagikan tangkapan layar pemberitaan mengenai Kaesang menghapus konten Helena Lim. Penghapusan itu sendiri telah memicu kehebohan warganet.
"Netizen Heboh Kaesang Hapus Konten Helena Lim Tersangka Korupsi Rp 271 Triliun," demikian judul berita yang dibagikan oleh Dokter Tifa di akun X resminya, Senin (1/4/2024).
Tak hanya itu, Dokter Tifa juga menilai bahwa Kaesang panik, sehingga cepat-cepat menghapus konten tersebut. Bahkan, lanjut Dokter Tifa, bukan tidak mungkin adik Gibran Rakabuming Raka itu menyembunyikan sesuatu.
"Hayo loh, cepet-cepet hapus Sang. Selak konangan kowe (keburu ketahuan kamu), Sang," tulis Dokter Tifa dalam cuitannya seperti dikutip Suara.com.
"Hayo para penjilat 02 dan penyembah berhala, mana suaranya?" tambah Dokter Tifa dalam cuitan lainnya.
Kecurigaan Dokter Tifa mengenai penghapusan konten podcast Kaesang dan Helene Lim turut menuai atensi luas publik. Warganet juga menuliskan beragam pendapat mengenai situasi tersebut.
"Jejak digital akan selalu ada, percuma dihapus," celetuk warganet.
Baca Juga: Reaksi Kamaruddin Simanjuntak soal Korupsi Timah: Sudah Waktunya Pelaku Korupsi Dihukum Mati
"Kaesang wes konangan, kok konten dihapus? Kok lucu," tulis warganet.