Korupsi Rp271 Triliun, Nilai Denda Harvey Moeis Cuma Setara 5 Tas Hermes Sandra Dewi

Senin, 01 April 2024 | 10:07 WIB
Korupsi Rp271 Triliun, Nilai Denda Harvey Moeis Cuma Setara 5 Tas Hermes Sandra Dewi
Potret Liburan Terakhir Sandra Dewi dan Harvey Moeis (Instagram/@sandradewi88)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Nama suami Sandra Dewi, Harvey Moeis, sedang ramai diperbincangkan karena terseret kasus dugaan korupsi tata niaga komoditas timah wilayah Izin Usaha Pertambangan (IUP) PT Timah Tbk periode 2015-2022.

Tak main-main, kerugian dari dugaan korupsi ini ditaksir mencapai angka Rp271 triliun. Karena itulah sosok Sandra jadi ikut disorot lantaran diduga selama ini menikmati hasil aksi rasuah sang suami.

“Adapun perbuatan yang disangkakan kepada HM ini diduga melanggar ketentuan Pasal 2 Ayat 1, Pasal 3 Jo Pasal 18 UU Tipikor Jo Pasal 55 Ayat 1 ke 1 KUHP,” ungkap Direktur Penyidikan Jaksa Agung Muda Bidang Tindak Pidana Khusus (Dirdik Jampidsus), Kuntadi, pada Rabu (27/3/2024) malam.

Harvey Moeis, suami aktris Sandra Dewi Ditahan penyidik Jampidsus Kejagungsejak Rabu (27/3/2024) [Kejaksaan Agung]
Harvey Moeis, suami aktris Sandra Dewi Ditahan penyidik Jampidsus Kejagungsejak Rabu (27/3/2024) [Kejaksaan Agung]

Berdasarkan pasal tersebut, maka Harvey dapat diancam dengan pidana seumur hidup atau pidana penjara 1 hingga 20 tahun, dan/atau denda mulai dari Rp50 juta sampai Rp1 miliar.

Baca Juga: Perjalanan Karier Harvey Moeis Suami Sandra Dewi, dari Anak Konglomerat hingga Koruptor

Belakangan nilai denda yang dibebankan kepada Harvey turut menjadi sorotan. Pasalnya denda tersebut dinilai tak sepadan dengan nilai kerugian yang ditimbulkan dari aksi korupsi timah yang dilakukan.

Bahkan nilai denda Rp1 miliar ini tak sampai harga dari 5 koleksi tas Hermes yang pernah dipamerkan Sandra di media sosial. Berikut adalah beberapa koleksi tas Hermes dengan harga ratusan juta Rupiah milik artis kelahiran 8 Agustus 1983 tersebut:

1. Hermes Birkin

5 Koleksi Tas Hermes Sandra Dewi (Instagram/fashion.sandra.dewi)
5 Koleksi Tas Hermes Sandra Dewi (Instagram/fashion.sandra.dewi)


Akun Instagram @fashion.sandra.dewi pernah memperlihatkan momen Sandra menenteng tas Hermes Black Togo Gold Hardware Birkin 25 cm yang tampak dipadukan dengan busana bernuansa hitam-putih. Berdasarkan situs 1stdibs.com, tas tersebut dibanderol seharga USD 22.750 atau setara dengan Rp327,35 juta.

2. Hermes Constance

Baca Juga: Harvey Moeis TSK Korupsi Timah Rp 271 T, Bisa Untuk 2.700 Kali Konser Coldplay: Chris Martin Bisa Lecet Temboloknya!

5 Koleksi Tas Hermes Sandra Dewi (Instagram/hermes.selebriti)
5 Koleksi Tas Hermes Sandra Dewi (Instagram/hermes.selebriti)


Sandra juga pernah memakai tas Hermes Constance 24 Black Epsom Leather with Gold Hardware saat berjalan-jalan ke luar negeri. Sandra tampak memadukan tas yang menurut Kabinet Price dibanderol seharga SGD 28.276 atau sekitar Rp330,83 juta itu dengan busana bernuansa hitam.

3. Hermes Mini Lindy

Sandra pernah memadukan setelan biru-putih dengan sebuah tas Hermes Mini Lindy Feu Clemence Leather with Gold Hardware. Ditilik di situs Madison Avenue Couture, tas berwarna oranye itu dibanderol seharga USD 10.750 atau sekitar Rp155,88 juta.


4. Hermes 24-21 Bag

Tas Hermes Sandra Dewi. (dok. Instagram)
Tas Hermes Sandra Dewi. (dok. Instagram)


Sandra tampak menenteng Hermes 24/24 - 21 Bag in Volupto and Swift Calfskin with Gold-Plated Hardware saat tampil cantik dengan kemeja putih dan celana jeans selutut. Situs resmi Hermes USA membanderol tas tersebut dengan harga USD 9.850 atau sekitar Rp152,68 juta.

5. Hermes Jypsiere Mini Bag

Kali ini Sandra memilih memadukan tas Hermes Jypsiere Mini Bag (Beton/Beton) in Evercolor Leather with Shoulder Strap and Gold Plated Hardware dengan kaos putih dan celana denim. Tas itu tampak dijual seharga USD 7.150 atau sekitar Rp107,25 juta di situs resmi Hermes USA.

Lisa
Hukum mati para koruptor..serta sita semua harta sesuai apa yg dikorupsi/ dirugikan..tapi hukum mlempem buat para koruptor..indonesia kapan sehat??
1 komentar disini >

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI