Suara.com - Sengketa hasil Pilpres 2024 tengah bergulir di Mahkamah Konstitusi. Masing-masing paslon tentu didampingi oleh kuasa hukum, yang kekinian profilnya menjadi sorotan publik.
Salah satunya adalah karena kemunculan beberapa pengacara muda yang sosoknya menarik perhatian, seperti misalnya Sangun Ragahdo yang mewakili kubu Ganjar-Mahfud MD, serta Yakup Hasibuan yang membela kubu Prabowo-Gibran.
Nama keduanya pun sudah tak terlalu asing di kalangan warganet. Sangun Ragahdo sudah mencuri perhatian ketika mendampingi ayahnya, Henry Yosodiningrat, menjadi kuasa hukum anak buah Ferdy Sambo seperti Hendra Kurniawan. Sementara Yakup Hasibuan dikenal luas sebagai suami Jessica Mila sekaligus merupakan putra dari pengacara kondang Otto Hasibuan.
Lantas jika membandingkan sepak terjang keduanya, siapa yang kira-kira lebih moncer?
Sangun Ragahdo

Sangun Ragahdo merupakan anak semata wayang dari pasangan advokat Henry Yosodiningrat dan artis senior Yayuk Suseno.
Ragahdo merupakan lulusan SMA Taruna Nusantara yang kemudian melanjutkan pendidikannya ke Fakultas Hukum Universitas Pelita Harapan (UPH) periode 2013-2017.
Ragahdo kemudian melanjutkan studinya ke jenjang pascasarjana di Erasmus Rotterdam Belanda dan dinyatakan lulus pada tahun 2018. Setelah itu Ragahdo kembali melanjutkan pendidikan hingga meraih gelar doktor bidang hukum dari UPH pada tahun 2021.
Selama berkuliah, Ragahdo beberapa kali mengemban amanah di firma hukum, antara lain sebagai Legal Assistant di Henry Yosodiningrat & Partners Law Firm (2018-2019) dan Legal Intern di HHP Law Firm yang merupakan bagian dari Baker & McKenzie International (2019). Sejak Juli 2019, Ragahdo juga sudah berkarier sebagai Associate Partner di firma hukum sang ayah.
Baca Juga: Viral Susunan Nama-nama Calon Menteri Isi Kabinet Prabowo, Analis: Ini Hanya Sebatas Propaganda
Yakup Hasibuan