Suara.com - Kris Dayanti gagal melaju ke Senayan menjadi anggota DPR RI untuk periode 2024-2029 setelah hanya mendapatkan 70.082 suara pada Pemilu 2024. Sosok yang disapa KD itupun kembali ke panggung musik.
Pada kontestasi Pemilu 2024, Kris Dayanti harus menerima kekalahan setelah gagal bersaing dengan koleganya caleg PDI Perjuangan daerah pemilihan Jawa Timur V.
Dengan begitu, ibu empat anak tersebut harus menyudahi masa baktinya sebagai anggota DPR RI yang terpilih pada Pemilu edisi sebelumnya.
Gagal kembali menduduki kursi parlemen, Kris Dayanti disibukkan dengan agendanya sebagai pesohor. Baru-baru ini, KD mendapat tawaran manggung di salah satu mall Jakarta untuk peluncuran produk skincare.
Baca Juga: Kris Dayanti Tak Perlu Galau Gagal Jadi DPR, Bisnis Suaminya Omzet Miliaran
Kris Dayanti mengaku sudah lama ia tak bernyayi di mall. Ia pun semringah mendapat sambutan hangat dalam acara yang dimeriahkannya.
"Sudah lamaaaa saya ngak nyanyi di mall, thanks @senayancity seruuuu," tulisnya sebagai caption dikutip Sabtu (29/3/2024).
Pelantun hits Mencintaimu tampil menawan dengan busana salah satu brand lokal yang menggelar acara. KD memakai busana A-Line warna cream dengan hiasan hitam dan vest brokat berwarna senada.
Dilihat dari toko resminya, busana KD diduga merupakan kombinasi blouse dan skirt dari Chante. Blouse seri Esma dipatok Rp409 ribu, sedangkan Evona skirt harganya Rp559 ribu.
Penampilan Kris Dayanti kian menawan dengan tatanan rambut rapi dan perhiasan mewah yang dipakainya. Untuk melengkapi penampilannya, istri Raul Lemos memakai sepatu berwarna emas.
Baca Juga: Ketemu di Ultah Kris Dayanti, Tatapan Mata Raul Lemos ke Azriel Hermansyah Jadi Perbincangan
Diperkirakan, Kris Dayanti memakai sandal Jimmy Choo Heloise 120 Gold Soft Mirror Leather seharga Rp22,4 juta. Jika ditotal, outfit KD manggung di mall menembus puluhan juta.