Suara.com - Kahiyang Ayu telah resmi dinobatkan sebagai Tokoh Nasional Padang Sidempuan. Hal itu terjadi tak lama setelah suaminya Bobby Nasution juga turut dikukuhkan sebagai Tokoh Nasional Tapanuli Bagian Selatan. Penobatan itu pun tuai pro kontra dari publik.
Pasalnya, meski Kahiyang berstatus sebagai anak dari Presiden RI Joko Widodo (Jokowi), namun kontribusinya untuk masyarakat serta prestasinya dipertanyakan. Salah satu kritikan dilontarkan oleh pegiat media sosial Jhon Sitorus.
Dia menyebut kalau Kahiyang dinilai tidak memiliki jejak partisipasi apalagi karya yang sesuai dengan kriteria untuk tokoh nasional. Ditambah dengan tidak adanya kontribusi serta gagasan yang bisa menjadi bukti.
"(Kahiyang Ayu) tanpa rekam jejak partisipasi, tanpa karya, tanpa kontribusi, tanpa ide, pikiran dan gagasan, tiba-tiba bisa jadi tokoh nasional," tulis Jhon Sitorus, dilansir pada Senin (18/3/2024).
Baca Juga: Kini Jadi Tokoh Nasional, IPK Kahiyang Ayu saat Sarjana Ternyata Cuma Segini
"Pikirannya apa? Gagasannya apa? Karyanya apa? Pengaruhnya (Kahiyang) selama hidup atas dirinya sendiri apa? Nggak ada yang tahu," tambahnya.
Bila dibandingkan dengan adik iparnya, Erina Gudono yang merupakan istri Kaesang Pangarep, prestasi Kahiyang rupanya juga masih kalah jauh. Berikut perbedaan prestasi akademis Kahiyang dan Erina.
Prestasi Kahiyang Ayu
Kahiyang Ayu ternyata memiliki riwayat pendidikan yang bagus. Ia pernah menempuh studi sarjana di Universitas Sebelas Maret (UNS). Pada jenjang sarjananya ia mengambil program studi Ilmu dan Teknologi Pangan di Fakultas Pertanian. Ia pun lulus dengan IPK sekitar 3.12.
Kemudian, dia melanjutkan jenjang S2 di Sekolah Bisnis Institut Pertanian Bogor (IPB) selama 23 bulan. Dia wisuda 0ada 2019 lalu dan lulus dengan Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) 3,90 dengan mendapatkan predikat Dengan Pujian (Cumlaude). Ibu tiga anak itu melakukan penelitian tesis dengan judul Analisis Strategi dan Daya Saing Perkebunan Tebu (Studi Kasus PTPN X Surabaya).
Baca Juga: Kahiyang Ayu Kuliah Jurusan Apa? Gagal Lolos CPNS, Tapi Moncer Jadi Tokoh Nasional
Prestasi Erina Gudono
Salah satu prestasi akademik Erina dengan berhasil menerima beasiswa bergengsi LPDP untuk menjadi mahasiswa di Columbia University jurusan Administrasi Publik pada tahun 2021 lalu. Sebelumnya, dia telah menamatkan kuliah sarjananya di Universitas Gadjah Mada (UGM), Yogyakarta.
Ketika masih berkuliah di UGM, Erina juga pernah terpilih sebagai salah satu peserta pertukaran pelajar internasional ke Showa Women's University Japan pada 2018 lalu. Prestasi akademik lain yang diraih oleh Erina juga dirinya pernah mengikuti short summer class di The Chinese University of Hong Kong dan bekerjasama dengan universitas top dunia, Harvard University.