Gilga Sahid Keceplosan Ungkap Panggilan Sayang untuk Happy Asmara, Langsung Dikoreksi

Husna Rahmayunita Suara.Com
Selasa, 19 Maret 2024 | 08:22 WIB
Gilga Sahid Keceplosan Ungkap Panggilan Sayang untuk Happy Asmara, Langsung Dikoreksi
Happy Asmara dan Gilga Sahid. (Instagram/@ha_management.id)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kisah asmara Happy Asmara dan Gilga Sahid tengah menjadi perbincangan hangat. Keduanya semakin lengket seusai berpacaran.

Baru-baru ini, Gilga Sahid bahkan menemani Happy Asmara yang sedang bekerja di Jakarta. Dua penyanyi ini sampai disebut pasangan bucin.

Momen menarik terlihat ketika Gilga Sahid melakoni sesi live TikTok bersama rekannya. Di sela obrolan, pelantun lagu Nemen itu keceplosan menyebut istri.

"Sik nyetel suaraku mbek bojoku (Sebentar tak putar suaraku dan istriku)," celetuk Gilga Sahid yang sedang mengoperasikan remot seperti dilihat dari unggahan Instagram @/gilgahappy, Selasa (19/3/2024).

Baca Juga: Pantas Happy Asmara Kepincut, Perlakuan Gilga Sahid ke Orang Tua Bikin Kagum

Mendengar hal itu, orang-orang di sekitar langsung bereaksi seperti meledek. Gilga Sahid pun langsung mengoreksi ucapannya.

"Suaraku mbek kakak (suaraku sama kakak)," kata dia.

Tak berselang lama terdengar suara lagu duet Gilga Sahid dan Happy Asmara yang diputar. Lagu itu berjudul Manot yang baru dirilis dan tengah trending di YouTube.

Lagu tersebut meledak setelah Happy Asmara dan Gilga Sahid go public dan makin terang-terangan menunjukkan kemesraan.

Gilga Sahid mencium kening Happy Asmara. (Instagram/@lambe__danu)
Gilga Sahid mencium kening Happy Asmara. (Instagram/@lambe__danu)

Kontan saja, netizen ramai memberikan komentar. Banyak yang menyoroti panggilan Gilga Sahid untuk Happy Asmara yang sempat menyebut istri. Sejumlah netizen menduga, keduanya sudah menikah.

Baca Juga: Pacari Happy Asmara, Gilga Sahid Berawal dari Pengamen Kini Kendarai Mobil Mewah

"Hemm, udah nikah agama nih. Kemana-mana gelendotan terus. Gak ada jarak," tulis netizen. "Kecurigaanku kejawab, udah nikah agama. Alhamdulillah," kata netizen.

Tapi ada juga yang menyebut itu hanya sebatas panggilan bukan menunjukkan status hubungan pasangan kekasih.

"Orang Jawa biasanya manggil pacarnya itu bojoku. Jadi jangan kaget ya. Doakan yang terbaik," sahut netizen.

"Auw auw mleyot denger ayah bilang ambek bojoku,, padahal ini belum real bojo,, berdo'a yg terbaik semoga segera dihalalkan," kata yang lain.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI