Martabak mini dapat disajikan sebagai takjil berbuka yanh mudah kita jumpai. Biasanya menu ini dapat disuguhkan sebagai takjil berbuka puasa di masjid loh! Rasa gurih martabak telur pasti membuat siap saja ketagihan memakannya.
14. Putu Ayu
Putu Ayu merupakan sejenis kue tradisional Indonesia yang terbuat dari campuran tepung beras, gula merah, santan, dan kelapa parut. Kue ini mempunyai tekstur yang lembut dan aroma harum yang cocok jadi menu takjil buka puasa.
15. Tanghulu
Tanghulu adalah camilan tradisional khas Tiongkok yang terdiri dari buah-buahan yang ditusuk seperti sate. Tanghulu disajikan dengan lapisan karamel atau sirup gula yang mengeras ketika dingin. Tanghulu bisa menjadi pilihan menu takjil yang dibagikan kala buka puasa di masjid.
Itu tadi beberapa pilihan ide menu takjil Ramadhan untuk dibagikan di masjid. Dengan bahan-bahan sederhana dan mudah di temukan, Anda sudah bisa menyajikan takjil yang tak hanya lezat namun juga bergizi.
Kontributor : Putri Ayu Nanda Sari