Viral Wahana Keranjang Sultan di Sukabumi Bikin Netizen Merinding: Tinggi 150 Meter, Panjang 300 Meter

Jum'at, 15 Maret 2024 | 12:34 WIB
Viral Wahana Keranjang Sultan di Sukabumi Bikin Netizen Merinding: Tinggi 150 Meter, Panjang 300 Meter
Keranjang Sultan di Situ Gunung Sukabumi. (Dok. Situ Gunung Bridge)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Viral wahana keranjang sultan di Situ Gunung Suspension Bridge, Sukabumi Jawa Barat membuat netizen ketakutan. Pasalnya destinasi wisata itu diklaim memiliki ketinggian lebih dari jembatan gantung terpanjang se-Asia Tenggara.

Wahana keranjang sultan ini heboh jadi perdebatan netizen di media sosial, dan dibagikan akun Twitter @txtdarisukabumi dilihat suara.com, Kamis (14/3/2024). Memperlihatkan momen pengunjung menaiki keranjang sultan hingga menunjukan perjalanan yang ditempuh dengan keranjang dengan alat pengaman seadanya.

"Keranjang Sultan adalah wahana ekstrim di Sukabumi, dengan panjang 300 meter dan tinggi 150 meter dari dasar tanah. Lebih tinggi dari Jembatan Gantung terpanjang di Asia Tenggara," tulis akun tersebut.

Dalam video diperlihatkan posisi pengunjung saat keranjang sultan tersebut berjalan. Tampak posisi duduk kerjang tersebut sangat jauh lebih tinggi dibanding jembatan gantung terpanjang se-Asia Tenggara. Bahkan dari sudut pandang pengunjung bisa melihat pegunungan dari kejauhan.

"Gue mau naik ginian tapi sadar diri dah gua. Masalahnya kalau jatoh di hutan udah tungguin ama anakonda," ujar @ghubaybilang.

"Jalan di atas jembatannya aja udah gemeteran apalagi naik ini," kata @milktijelly.

"Sebenernya bukan karena takut tingginya, cuma takut kalah itu nggak safety aja," sambung @xiaaayoouu.

Melansir situs resmi Situ Gunung Bridge, keranjang sultan merupakan wahana kursi gantung yang berbentuk keranjang yang terbuat dari rotan. Alih-alih diperuntukkan untuk duduk santai, Keranjang Sultan justru akan memacu adrenalin wisatawan. Keranjang Sultan berjalan melintasi ketinggian dengan rute sepanjang 300 meter.

Keranjang sultan ini diklaim aman bagi wisatawan, karena dipasangkan pengaman ke tali besi baja (sling) serta menggunakan mesin motor sebagai penggeraknya. Terdapat empat keranjang yang disediakan dan bisa dinaiki wisatawan secara bergantian, sehingga pengunjung wajib mengantre agar bisa menikmati sensasi kursi yang meluncur ini.

Baca Juga: AHASS Rewards Meeting 2024: Ini Dia Bengkel Motor Honda Terbaik

Lokasi Keranjang Sultan Situ Gunung ini terdapat di area Situ Gunung Jalan Kadudampit, Gede Pangrango, Kadudampit, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat. Harga Tiket dan Jam Buka Keranjang Sultan Situ Gunung Sukabumi, jam buka pada pukul 07.00 – 16.00 WIB hari biasa dan mulai 07.00 – 17.00 WIB saat weekend dan high season.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI