Beda Adab Syahrini Vs Kartika Putri Usai Hijrah, Istri Habib Usman Kerap Banjir Kritikan

Selasa, 12 Maret 2024 | 13:00 WIB
Beda Adab Syahrini Vs Kartika Putri Usai Hijrah, Istri Habib Usman Kerap Banjir Kritikan
Kolase foto Syahrini dan Kartika Putri [Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kartika Putri baru-baru ini membahas mengenai amarah menggunakan lipsync suara Syahrini. Hal ini dibagikan melalui sebuah video yang diunggah di akun Instagram-nya. Unggahan itu berkaitan dengan penyakit yang ia derita dan viral.

Tampil dengan pakaian berwarna hitam dan riasan natural, Kartika Putri menjelaskan jika dirinya terinspirasi dari Syahrini. Tepatnya untuk mengungkapkan rasa kecewa dengan cara yang halus atau tanpa adanya amarah. 

"Masya Allah tabarakallah, dari @/princessyahrini kita belajar untuk kecewa dengan nada yang halus dan tetap manis," tulis Kartika Putri.

Unggahan tersebut diduga dibuat untuk pihak-pihak yang membicarakan penyakitnya. Membawa sosok Syahrini dalam menanggapi hal itu, membuat adab keduanya setelah mantap berhijrah pun turut dibandingkan.

Baca Juga: Beda Kelas Syahrini vs Kartika Putri, Ramai Disinggung Gegara Gaya Bicara Dipakai Buat Dakwah

Beda Adab Syahrini Vs Kartika Putri Usai Hijrah

Syahrini sebelumnya dikenal sebagai sosok yang heboh dalam berpenampilan. Namun, sejak tahun 2021, ia memutuskan hijrah dengan berhijab. Hal ini diakui istri Reino Barack itu bagian dari spiritual journey.

"Berhijab itu bentuk perjalaman spiritualku, kan spiritual journey orang beda-beda. Aku merasa nyaman, merasa ini bentuk ibadahku kepada Allah," ungkap Syahrini pada 2021.

Walau sudah hijrah, Syahrini mengakui agama dan ibadahnya belum sempurna. Namun, menurutnya, berhijab menjadi langkahnya untuk terus memperdalam soal agama. Tepatnya agar menjadi diri yang lebih baik.

"Walaupun belum sempurna sebagai muslimah yang taat, tapi aku terus belajar, selalu berusaha memperbaiki diri agar lebih connect (terhubung) sama Allah," jelasnya.

Baca Juga: Dendam ke Kartika Putri, Dokter Richard Lee Bikin Konten Ramadan: Aku Ingin Tunjukkan Ini

Dengan hijab, Syahrini mengaku lebih nyaman dan tenang. Ia merasa seperti lebih terjaga. Adapun keputusannya itu turut mendapat dukungan penuh dari sang suami. Keduanya bahkan hijrah dan belajar agama bersama.

Meski begitu, Syahrini yang telah mantap dengan hijabnya juga kerap tersandung kontroversi. Ia ikut menjadi bulan-bulanan warganet usai beberapa anggota keluarganya salat di tempat umum saat berada di Jepang.

Sementara itu, Kartika Putri di masa lalu dikenal sebagai artis Tanah Air yang berpenampilan seksi. Namun, ia memantapkan diri untuk hijrah usai menikah dengan Habib Usman bin Yahya pada 2018 lalu.

Usai hijrah dan menjadi istri pendakwah, Kartika Putri justru cukup sering terlibat kontroversi. Salah satu yang viral saat dirinya berseteru dengan dr. Richard Lee. Keributan keduanya ini bermula pada Agustus 2020 silam.

Richard Lee mengungkap bahwa produk kecantikan yang di-endorse Kartika Putri mengandung bahan berbahaya. Namun, hal tersebut tetap membuat Kartika melaporkan Richard atas dugaan pencemaran nama baik.

Tak hanya sampai di situ, Richard Lee pun melaporkan balik Kartika Putri atas dugaan yang sama. Kasus tersebut terakhir kali ramai diperbincangkan pada 2022. Adapun setelahnya, mereka disebut sudah berdamai.

Selain itu, pada 2021, Kartika Putri sempat dikritik usai menanyakan keinginan Luna Maya untuk menikah di sebuah acara televisi. Luna sendiri mengaku tak masalah terlambat menikah demi bersama pasangan yang tepat.

Kontroversi kembali menyandung Kartika Putri baru-baru ini. Ia meminta ketiga calon presiden (capres) 2024, Anies Baswedan, Prabowo Subianto, dan Ganjar Pranowo mengaji. Hal itu lantas membuatnya dihujat.

Warganet menilai bahwa pemilihan calon pemimpin negara yang berisi beragam keyakinan jangan dikaitkan dengan salah satunya saja. Setelah menerima hujatan di akun Instagramnya, Kartika angkat bicara.

Ia mengaku jika ide itu muncul usai mendengarkan video Presiden Turki yang sedang mengaji. Suara merdunya membuat Kartika terenyuh dan merasa ingin turut mendengarkan suara para capres mengaji.

Kontributor : Xandra Junia Indriasti

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI