Suara.com - Pasangan Gibran Rakabuming Raka dan Selvi Ananda berkesempatan mengunjungi restoran masakan Indonesia milik Raffi Ahmad di Paris, Perancis. Penampilan keduanya menyita perhatian.
Gibran dan Selvi Ananda diketahui beberapa hari terakhir berada di Eropa. Keduanya mendapat undangan dari duta besar RI di Inggris.
Tak hanya ke Inggris, mereka mampir ke Paris. Lewat akun Instagram Raffi Ahmad, diketahui Gibran dan Selvi Ananda datang ke restoran Le Nusa yang menyajikan berbagai menu Nusantara.
"Terimakasih Mas @/gibran_rakabuming dan Mba @/selvie_ananda_ berkenan mampir untuk support masakan asli Indonesia @/lenusaparis," bunyi caption @/raffinagita1717 dikutip Minggu (10/3/2024).
Baca Juga: Lebih Mahal Siapa? Beda Harga Outfit Selvi Ananda dan Nagita Slavina saat Ketemu Dubes RI di Inggris
Kedatangan Gibran dan Selvi disambut oleh warga Indonesia yang bekerja di restoran Raffi Ahmad. Suami Nagita Slavina itu pun menyampaikan terima kasih. Dalam postingan tampak Gibran dan sang istri berfoto bersama pegawai dan staf Le Nusa.
"Terimakasih juga sudah memberikan semangat dan berkenan foto bareng staff @/lenusaparis perantau asli indonesia yang sedang bekerja mencari nafkah di Paris....," sambungnya.
Tak hanya kehadiran keduanya, penampilan orang tua Jan Ethes dan La Lembah Manah turut menjadi perhatian.
Gibran terlihat memakai kemeja kotak-kotak warna oranye yang dilapisi dengan jaket jeans warna gelap. Putra sulung Jokowi juga nampak memakai syal hitam yang dikalungkan di leher.
Sementara itu, Selvi Ananda tak kalah menawan. Putri Solo 2009 yang diketahui hobi koleksi barang branded tersebut tampil cantik dengan busana musim dingin yang dikenakan.
Baca Juga: Mulai Diproduksi, Senyum Gibran di Pigura Foto Wakil Presiden Jadi Perbincangan: Bakal Laris Manis!
Selvi Ananda memakai baju warna biru putih yang dipadukan dengan mantel panjang warna krem dan celana jeans. Tak tanggung-tanggung, baju yang dipakai Selvi diduga adalah coatigan dari brand Sandro. Di situs resmi, pakaian itu dibanderol 415 dolar atau setara Rp6juta.
Gibran Rakabuming Raka didampingi istri melakukan perjalanan dinas ke Inggris pada 3-10 Maret 2024.
Mengutip Antara, Kepala Bagian (Kabag) Protokol dan Komunikasi Pimpinan (Prokopim) Pemkot Surakarta Herwin Tri Nugroho Adi menuturkan lawatan Gibran ke Inggris untuk memperkuat ekspor di sektor ekonomi kreatif, digital, dan usaha mikro, kecil, menengah (UMKM).
Selain itu, perjalanan dinas tersebut juga dilakukan untuk peningkatan promosi dan investasi di bidang pendidikan. Dijadwalkan Gibran kembali bekerja di Balai Kota Solo selepas libur Hari Raya Nyepi.