Suara.com - Putra bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi) sekaligus Ketua Umum PSI, Kaesang Pangarep tiba-tiba masuk ke dalam bursa Pilkada Sleman.
Tak hanya itu, nama sang istri Kaesang yakni Erina Gudono juga turut dijagokan untuk menggantikan Kustini Sri Purnomo yang tak lama jabatannya sebagai Bupati Sleman akan berakhir.
Sayangnya, baik pendidikan Erina Gudono dan pendidikan Kaesang bukan dari latar belakang politik.
Lantas, seperti apa perjalanan pendidikan pasangan suami istri yang akan maju ke Pilkada Sleman itu?
Pendidikan Erina Gudono: Bakal lanjut studi ke Negeri Paman Sam
Erina Gudono dikonfirmasi bahwa namanya telah dijagokan oleh Partai Gerindra untuk maju ke Pilkada Sleman.
Adapun soal pendidikan, Erina Gudono sudah tak diragukan lagi.
Orang tua Erina yang merupakan akademisi menyekolahkan putrinya tersebut ke sekolah paling top di Yogyakarta.
Erina merupakan alumnus SMP Negeri 5 Yogyakarta dan SMA Negeri 3 Yogyakarta.
Baca Juga: Dari Anies, Ahok, Kaesang Hingga Ridwan Kamil Mulai Masuk Bursa Pilgub Jakarta, Siapa yang Pasti?
Selesai memperoleh ijazah SMA, Erina melanjutkan studi ke Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Gadjah Mada.