Pada 2024, Singapura siap untuk menarik pengunjung dari Indonesia dengan deretan acara hiburan, olahraga dan bisnis yang relevan sepanjang tahun.
Singapura menjadi destinasi pilihan untuk pertunjukan hiburan seperti Taylor Swift dan Bruno Mars; acara olahraga seperti Formula 1 Singapore Airlines Singapore Grand Prix, Tour de France Prudential Singapore Criterium dan Standard Chartered Singapore Marathon di antara lainnya.
Bagi wisatawan MICE Indonesia, Singapura akan menjadi tuan rumah sejumlah acara bisnis Internasional tahun ini, termasuk Food & Hotel Asia (23-26 April), Rotary International (25- 29 Mei), NRF 2024: Retail’s Big Show Asia Pacific (11-13 Juni), dan Medical Fair Asia (11 – 13 September).
“Kami yakin bahwa kalendar acara liburan dan bisnis kami yang semarak akan memberikan lebih banyak alasan bagi masyarakat Indonesia untuk mengunjungi Singapura di tahun 2024,” ujar Terrence.
Untuk meningkatkan kesadaran wisatawan akan beragam penawaran, sambung dia, pihaknya akan meningkatkan upaya pemasaran di seluruh Indonesia melalui kampanye ‘Made in Singapore’ yang baru, dan bekerja sama dengan mitra utamanya untuk mengkurasi pengalaman menarik bagi wisatawan Indonesia.
Selebriti Refal Hadi dan Anya Geraldine akan membantu menyebarkan pesan kampanye baru STB di luar layar elektronik di Bundaran HI.
Mereka akan mengajak konsumen untuk berpartisipasi dalam online video challenge, yang memberikan peluang bagi enam pemenang yang beruntung untuk merasakan langsung bagaimana momen-momen biasa ditransformasikan menjadi pengalaman luar biasa di Singapura.
Untuk mengikuti video challenge ini, pengguna media sosial Instagram dan TikTok dapat membuat dan mengunggah video dengan sentuhan kreatif mereka sendiri, menggunakan tagar #TheUnexpectedSG.
Pada acara peluncuran tersebut, STB menyambut Chef Hafizzul Hashim, pemilik dan koki terkemuka dari Fiz Restaurant, yang terkenal akan hidangan kontemporer Asia Tenggara.
Chef Hafizzul secara pribadi menyiapkan hidangan lezat Singapore Chili Crab yang ditampilkan dalam video 3D Animatronik, sehingga para tamu dapat mencicipi kelezatan kuliner yang menanti mereka di Singapura.
Baca Juga: Anya Geraldine Tak Mau Buru-Buru Nikah Karena Takut Gagal, Warganet Kompak Kasih Dukungan