1. Perilaku menggoda
Jenis pelecehan seksual ini ditandai dengan perilaku yang tidak diinginkan oleh korab, seperti menggoda hingga membuat risih, menggoda dengan bersiul, memaksa untuk melakukan hal yang tidak disukai, dan ajakan lain yang tidak pantas atau diinginkan seseorang.
2. Pelanggaran seksual
Perilaku ini termasuk menyentuh, merasakan, meraih secara paksa, serta penyerangan seksual yang tidak pantas atau diinginkan oleh seseorang.
3. Pelecehan gender
Jenis pelecehan ini lebih ke hal verbal seperti membuat pernyataan seksis yang menghina atau merendahkan. Contohnya lelucon cabul dan candaan soal seks maupun komentar yang menghina.
4. Penyuapan seksual
Penyuapan seksual ini berupa permintaan aktivitas seksual dengan janji atau imbalan. Misalnya seseorang yang mengajak berhubungan intim dengan iming-iming uang asal tak memberitahukan ke orang lain.
5. Pemaksaan seksual
Baca Juga: Terungkap Suara Mayor Teddy gegara Video Emak-emak Ini, Netizen: Cute Banget
Pelecehan ini mengacu pada ajakan seks yang disertai ancaman atau hukuman. Ancaman itu bisa berbagai macam, seperti pencabutan promosi kerja, nilai evaluasi kerja yang buruk, hingga ancaman pembunuhan.