Mahendra punya rekam jejak karier yang tak kalah dengan sosok Sri Mulyani. Sebab, Mahendra terhitung tiga kali menjabat sebagai wakil menteri di kementerian yang berbeda, yakni Wakil Menteri Luar Negeri Indonesia (2019-2022), Wakil Menteri Perdagangan Indonesia (2009-2011), dan Wakil Menteri Keuangan Indonesia (2011-2013).
Usut punya usut, Mahendra juga satu alma mater dengan Sri Mulyani yakni Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia.
Mahendra juga melanjutkan pendidikannya di Monash University, Australia.
Pendidikan Royke Tumilaar: Direktur bank pelat merah

Terakhir, ada sosok Royke Tumilaar yang menjabat sebagai Direktur Utama (Dirut) PT Bank Negara Indonesia (BNI).
Royke merupakan alumnus Manajemen di Universitas Trisakti dan memperoleh gelar Sarjana Ekonomi.
Pria kelahiran Manado ini lalu melanjutkan pendidikannya di Negeri Kangguru, lebih tepatnya di University of Technology Sydney untuk memperoleh gelar Master of Business Finance.
Kontributor : Armand Ilham