Cuma Butuh 8 Tahun Buat Selvi Ananda Mengubah Nasib: dari Anak Penjual Ayam Jadi Calon Ibu Negara

Farah Nabilla Suara.Com
Senin, 26 Februari 2024 | 13:55 WIB
Cuma Butuh 8 Tahun Buat Selvi Ananda Mengubah Nasib: dari Anak Penjual Ayam Jadi Calon Ibu Negara
Selvi Ananda. (Instagram/antoniusanungmakeup)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

“Sudah lama tinggal di sini, sekitar 5 tahun,” beber Selvi.

Jadi Putri Solo hingga menantu Presiden

Selvi akhirnya memutuskan untuk mengubah nasib keluarganya dengan berkuliah di  Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi AUB dan mengambil jurusan akuntansi.

Kala mengejar ijazahnya, Selvi juga beberapa kali membantu orang tuanya berjualan ayam kremes untuk bisa membayar kuliah.

Selvi juga aktif di berbagai kegiatan saat berkuliah, salah satunya dalam ajang kecantikan Putri Solo.

Berkat aktif sebagai kontestan Putri Solo, Selvi akhirnya bisa bertemu dengan sosok Gibran Rakabuming Raka dalam ajang Duta Wisata di Singapura.

"Kita baru kenal saat saya sebagai duta wisata (Solo) ada acara di Singapura," beber Selvi ke awak media.

Uniknya, istri Jokowi, Iriana juga merupakan sosok yang memasangkan mahkota Putri Solo saat memenangkan Putri Solo 2009.

Jokowi dan Iriana akhirnya juga berkenalan dengan sosok Selvi Ananda yang di mata mereka adalah pasangan yang tepat buat Gibran. Gibran dan Selvi akhirnya berpacaran selama 5 tahun.

Baca Juga: Momen Cak Imin Akui Gibran Adalah Pemimpin Masa Depan: Sekarang Pasti Pura-pura Lupa

Pada 2015 silam, Jokowi yang telah menjadi Presiden RI memberi restu kepada Gibran untuk menikahi Selvi.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI