Suara.com - Prabowo Subianto baru saja menerima Gibran Rakabuming Raka di kediamannya di kawasan Kertanegara, Jakarta Selatan baru-baru ini. Mereka terlihat berdiskusi di sofa ruang kerja sang capres.
Menariknya, dalam momen tersebut, mereka terlihat ditemani dua ekor kucing berbulu indah. Satu ekor berada di sebelah Prabowo Subianto, dan lainnya ada di samping Gibran Rakabuming. Kedua ekor kucing tampak duduk tenang, seolah terlibat akan pertamuan penting itu.
Momen lucu ini lantas diposting Gibran Rakabuming Raka di akun TikToknya. Ia bahkan menyebutnya dengan "kucing penting". Sesekali, Prabowo Subianto juga mengelus anabul (anak bulu) peliharaannya itu.
Menariknya, kali ini bukan kucing domestik bernama Bobby Kertanegara, kucing Prabowo yang viral itu. Melainkan jenis kucing Bengal yang memiliki corak leopard yang khas pada bulunya yang indah.
Baca Juga: Bukan Selvi Ananda, Gibran Didampingi Laila dan Pasha Saat Bertemu Prabowo, Siapa Mereka?
Ini merupakan jenis kucing campuran American shorthair, Burmese, Abyssinian, Egyptian mau, dan Asian leopard. Di Indonesia, kucing ini juga terkenal dengan sebutan kucing blacan.
Jenis kucing ini memiliki bentuk tubuh biasa seperti kucing kampung. Namun uniknya, bulu kucing bengal sangat berbeda saat disentuh karena terasa lebih seperti sutra dan mewah.
Bulunya yang mirip seperti harimau atau macan tutul ini memiliki kemilau yang luar biasa ketika berjalan di bawah sinar matahari.
Kucing yang berasal dari California, Amerika ini ditemukan oleh Jean Mills seorang peneliti yang sedang meneliti penyakit yang sering menyerang kucing.
Pada penelitian yang dilakukan Jean Mills menemukan bahwa kucing liar seperti harimau atau singa mempunyai kekebalan yang lebih kuat terhadap serangan penyakit.
Baca Juga: Belajar Ngaji di Umur 40-an, Bacaan Prabowo di 2 Surat Al Quran Ini Tuai Pujian: Ya Bolehlah...
Kemudian Jean Mills mengembangkan perkawinan silang antara kucing Asian Leopard dengan kucing hitam lokal jantan untuk menghasilkan jenis kucing yang memiliki daya tahan tubuh kuat.
Hasil persilangan inilah yang menghaslikan jenis kucing bengal dengan motif bintik yang khas.
Jika kamu berencana memelihara kucing bengal seperti Prabowo Subianto, kamu perlu siap-siap menyiapkan kocek dalam-dalam. Sebab, harga kucing bengal asli bisa mencapai kisaran Rp 21 juta hingga Rp 356 juta! Harganya bergantung usia dan postur tubuhnya.