Suara.com - Denise Chariesta mengaku punya badan seperti dugong setelah melahirkan, dan mengaku bingung beberapa ibu tetap bisa olahraga saat urus anak.
Setelah melahirkan Denise Chariesta mengaku tidak punya waktu untuk mengurus diri sendiri, bahkan ia mengaku kurang tidur dan rambut rontok karena tidak sempat menyisir rambut.
"Gue tuh nggak bisa tidur, kalau tidur cuma 1,5 jam sehari. Rambut rontok dan nggak sempet sisir rambut. Jadi bobo kalau ditinggal sebentar (bayinya) Jaden itu nangis, maunya digendong terus kayak gini," ujar Denise di akun Instagram pribadinya, dikutip suara.com, Senin (26/2/2024).
Lebih lanjut Denise juga mengatakan dirinya stres dan depresi, meski pengalaman mengurus buah hatinya tetap dilalui dengan bahagia karena kehadiran putranya. Namun saat bercermin tidak percaya diri karena badannya yang membesar.
Baca Juga: 9 Potret Body Goals Selvi Kitty, Baru Saja Umumkan Perceraian
Alhasil, Denise dibuat penasaran dengan beberapa ibu setelah melahirkan masih tetap bisa berolahraga, sehingga tak ayal Denise meminta tipsnya.
"Gue punya anak urus anak, gue bingung sama orang-orang yang urus anak, punya anak tapi masih sempet olahraga. Gimana caranya," kata Denise.
"Ngaca tuh kayak babon, gendut banget. Tapi gue mau tau gimana caranya ibu-ibu, kalian sempet olahraga. Kasih gue tips gimana caranya sempat olahraga saat mengurus anak, karena gue butuh olahraga karena badan gue kayak dugong," sambung Denise.
Berikut ini tips olahraga saat urus anak untuk ibu baru melahirkan, melansir Parents:
1. Jadikan anak teman olahraga
Baca Juga: Denise Chariesta Mendadak Dilarikan ke Rumah Sakit, Sakit Apa?
Meski tidak bisa olahraga 30 hingga 60 menit saat masih lajang, maka saat kehadiran anak-anak aktivitas olahraga bisa dilakukan dengan waktu yang sedikit tapi sering. Seperti dibagi setiap menit saat bermain di taman bersama anak saat melakukan squat atau plank saat bermain di lantai.
2. Manfaatkan stroller bayi
Jika anak masih bayi atau balita, pertimbangkan untuk menggunakan carrier atau stroller yang dirancang khusus untuk olahraga. Ibu juga bisa berjalan cepat, berlari, atau bersepeda dengan menggunakan alat ini sambil menjaga kenyamanan anak.
3. Manfaatkan waktu bermain bersama anak
Manfaatkan waktu bermain bersama anak untuk melakukan latihan ringan atau gerakan yang melibatkan tubuh. Misalnya melakukan gerakan yoga sederhana atau latihan kekuatan saat anak bermain di sekitar Anda.