10 Rekomendasi Hotel Murah dan Hotel Bintang Lima di Semarang

Jum'at, 23 Februari 2024 | 09:34 WIB
10 Rekomendasi Hotel Murah dan Hotel Bintang Lima di Semarang
Kota Lama Semarang (Instagram.com/@kotalama.semarang)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Semarang adalah kota yang acap dikunjungi oleh wisatawan berwisata ataupun pebisnis. Sebab, Semarang merupakan salah satu kota industri di Indonesia.

Maka dari itu, tersedia banyak hotel dengan beragam pilihan akomodasi.

Mulai dari hotel murah di Semarang sampai hotel bintang 5 di Semarang. Berikut ini adalah 10 rekomendasi hotel murah dan hotel bintang lima di Semarang yang bisa jadi pertimbangan anda.

Hotel Murah di Semarang

1. Pop! Hotel Pemuda Semarang

Berlokasi di dekat Stasiun Tawang, menjadikan hotel ini memiliki lokasi yang strategis. Memiliki desain warna yang unik, Pop! Hotel Pemuda Semarang memiliki fasilitas yang lengkap seperti Wifi, Kamar Full AC, dan lain sebagainya. Harga yang ditawarkan oleh Pop! Hotel juga terjangkau, mulai dari Rp200.000 per malam.

2. MyHotel Semarang

Terletak di pusat kota Semarang, MyHotel menawarkan akomodasi yang nyaman dan ekonomis. Fasilitas yang ditawarkan oleh MyHotel Semarang pun lengkap. Mulai dari kamar Full AC, Wifi, dan resepsionis 24 jam. Harga yang ditawarkan oleh hotel ini pun terjangkau. Harga kamar di hotel ini ditawarkan mulai dari Rp250.000 per malam.

3. Hotel Citradream Semarang

Baca Juga: Ganjar Pranowo Urung Lari Pagi Sebelum ke TPS 11 Untuk Mencoblos, Mengapa?

Berlokasi di pusat kota Semarang Hotel Citradream adalah pilihan yang tepat untuk menginap. Hotel ini menawarkan fasilitas yang lengkap namun dengan harga yang terjangkau. Hotel Citradream Semarang menawarkan harga kamar mulai dari Rp300.000 per malam. Dengan fasilitas yang lengkap dan harga yang terjangkau, hotel ini cocok bagi orang yang memiliki anggaran terbatas namun tetap ingin menginap dengan nyaman.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI