Suara.com - Istri Gibran Rakabuming Raka, Selvi Ananda dikenal sebagai istri pejabat yang kerap memakai barang branded. Namun, Selvi Ananda juga nyaman tampil sederhana.
Tak terhitung koleksi barang branded yang dimiliki Selvi Ananda. Seringkali, ibunda Jan Ethes dan La Lembah Manah itu menenteng tas Hermes, Chanel atau Dior dengan harga fantastis.
Menariknya, Selvi Ananda tak melulu tampil branded. Ia pernah terekam kamera tampil sederhana memakai sandal jepit.
Menilik unggahan lama akun Tiktok @/zuwqk, Selvi Ananda tampak memakai busana kasual kaos dan celana warna hitam saat berbincang dengan adik iparnya, Kaesang Pangarep.
Baca Juga: Dilantik Jadi Menteri, AHY Disebut Bakal 'Tenggelamkan' Gibran di Masa Depan
Pada momen itu, Putri Solo 2009 tersebut juga memakai alas kaki sandal jepit warna biru.
Tak hanya mengobrol dengan Kaesang, pada kesempatan itu, Selvi Ananda terlihat bersama Gibran mengawasi putra mereka Jan Ethes yang lincah berlari.
Usut punya usut, momen ini terjadi di Gedung Agung alias Istana Keprisidenan Yogyakarta pada akhir tahun 2017. Saat itu, keluarga Presiden Jokowi melewati malam pergantian tahun di Yogyakarta.
Menilik waktunya, kala itu Selvi Ananda berstatus sebagai istri Gibran yang dikenal sebagai pengusaha, belum menjabat sebagai Wali Kota Solo atau pun calon wakil presiden.
Meski tampil sederhana, penampilan Selvi Ananda menarik perhatian warganet. Banyak yang memuji gaya kasual istri Gibran Rakabuming Raka.
Baca Juga: Adu Pendidikan Selvi Ananda vs Annisa Pohan: Duo Mantu Presiden Beda Nasib, Bak Langit Bumi
"Sederhana tapi berkelas," kata warganet. "Sederhana tapi kelihatan anggun," sahut yang lain.
"Sederhana tapi berdamage," timpal warganet. "Anggun, cantik, cerdas, idaman," kata warganet.