Para dokter militer memiliki tanggung jawab untuk merawat pasukan militer serta menjaga kesehatan di medan perang. Oleh sebab itu, tanggung jawab yang dimilikinya cukup berat.
Sementara untuk gaji dokter militer sendiri diketahui berbeda-beda baik angkatan darat, laut, maupun udara. Rata-rata gaji untuk seorang dokter militer ini diperkirakan Rp 7.000.000 – Rp 20.000.000 per bulannya.
Gaji yang diterimanya ini bisa berbeda-beda tergantung jenis pangkalan, penugasan, serta jabatan yang dimilikinya. Gaji yang diterimanya itu juga di luar dari tunjangan yang didapatkan.