Manjakan Nia Ramadhani, Sosok Tatty Murnitriati yang Dicap Mertua Idaman

Husna Rahmayunita Suara.Com
Rabu, 21 Februari 2024 | 15:16 WIB
Manjakan Nia Ramadhani, Sosok Tatty Murnitriati yang Dicap Mertua Idaman
Potret Perayaan Pernikahan Emas Mertua Nia Ramadhani di Amerika. (Instagram/@ramadhaniabakrie)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Nia Ramdhani memamerkan kebaikan sang mertua Tatty Murniatriati yang kerap memanjakannya. Istri Ardi Bakrie tersebut dianggap beruntung memiliki mertua idaman.

Bukan hanya sekali, Nia Ramadhani menceritakan sikap mertuanya. Baru-baru ini, ibu tiga anak itu mengaku jika mertuanya tak masalah melihat dirinya tidur-tiduran melulu.

"Untung punya mama mertua yang gak masalah menantunya bobo-boboan melulu. Malah disuruh bobo siangnya di tempat dou. Okeee meremm," tulis Nia di postingan Instagram Story-nya.

Sebelumnya, Nia Ramadhani pun mengungkap bila ibu mertuanya begitu baik. Bahkan sebelum dirinya menikah dengan Ardi Bakrie.

Nia Ramadhani mengaku pernah deg-degan saat hendak dipakaikan kalung oleh calon mertuanya saat itu. Sebab, Nia memiliki tato di punggung.

Nia Ramadhani dan mertuanya Tatty Murnitriati. (Instagram)
Nia Ramadhani dan mertuanya Tatty Murnitriati. (Instagram)

Namun rupanya mertuanya tak masalah setelah melihat tato tersebut. Nia pun bersyukur memiliki mertua seperti Tatty Murniatriati .

"Tapi dia enggak ada komentar, kayaknya dia cuman ‘huh’ (tarik napas) gitu kali, gue punya mertua tuh sabar banget Alhamdulillah,” tutur Nia.

Alhasil banyak netizen yang meyebut Tatty sebagai sosok mertua idaman setelah mengetahui perlakuannya kepada menantu.

Lebiih jelasnya, inilah sosok Tatty Murniatriati:

Baca Juga: Bantu Mikhayla Kerjakan PR, Nia Ramadhani Ngaku Pusing

Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie bersama keluarga besarnya. [Instagram]
Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie bersama keluarga besarnya. [Instagram]

Tatty Murniatriati adalah istri dari konglomerat Indonesia, Aburizal Bakrie. Keduanya menikah pada 30 Desember 1973. Usia pernikahan mereka sudah memasuki 50 tahun.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI