Suara.com - Abidzar Al Ghifari buka suara setelah dirinya yang meminta maaf untuk pernyataan kontroversial Umi Pipik terkait Pilpres 2024.
Meski sudah meminta maaf, rupanya sikap Abidzar yang membela sang ibu mendapat komentar miring dari sebagian warganet.
Seorang warganet terang-terangan mengkritik Abidzar. Akun @/bunda_anyana*** menilai klarifikasi dari Abidzar justru secara tak langsung mengakui kekeliruan Umi Pipik yang menyinggung soal kecurangan Pemilu.
Menurutnya, Umi Pipik adalah warga negara yang memiliki hak bersuara seperti yang lainnya. Jadi, Abidzar tak perlu klarifikasi.
Baca Juga: Momen Anies Baswedan Terlihat Gelagapan Gegara Cak Imin Ucap Tiga Kata Ini
"...Kalau pakai klarifikasi apalagi sampai minta maaf artinya beliau salah dan menurut sebagian orang yang sama pilihan dengan beliau tidak akan bilang salah. Itu hak beliau menyuarakan kecurangan...," tulisnya.
"Kamu @/abidzar walaupun tak sepaham dengan umi, harusnya kamu bela umi mu dengan tidak bikin statemen klarifikasi dan minta maaf. Bela Umi mu dengan bicara baik-baik tanpa harus bikin komen di sosmed," sambung warganet tersebut.
Mengetahui kritik sedemikian rupa, Abidzar tak tinggal diam. Putra kedua Umi Pipik dan mendiang Ustaz Jefri Al Buchori tersebut mengklaim postingannya yang menyampaikan permintaan maaf telah didiskusikan bersama sang ibu.
Abidzar merasa perlu buka suara lantaran gerah Umi Pipik mendapat hujatan di media sosial. Sebagai anak, Abidzar menilai dirinya perlu bertindak membela keluarga.
"Dan apakah saya akan diam aja ketika ibu saya dihujat di Instagramnya? Apakah dengan saya tidak bikin klarifikasi atau pun saya berdiskusi sama ibu saya, sata akan membuat mereka stop menghujat ibu saya?," balas Abidzar.
Baca Juga: Jokowi Disebut Sedang 'Rayu' Surya Paloh: Bukan Tak Mungkin NasDem Berbalik Dukung Prabowo
Lebih lanjut, aktor berusia 23 tahun tersebut menyinggung soal demokrasi. Dia menyampaikan permintaan maaf demi menjaga kerukunan.
"Memang demokrasi itu ada. Semua orang berhak untuk berbicara atau pun membela yang mereka suka. Tapi demi kenyamanan dan kerukunan semua alangkah baiknya ada minta maaf seperti yang saya dan keluarga lakukan,"
"Klarifikasi ini tertuju bagi semua yang tersinggung. Agar semua tetap rukun dan tidak terpecah belah," pungkasnya.
Sebelumnya, Umi Pipik disorot lantaran menyinggung kecurangan pemilu usai paslon capres-cawapres yang dibelanya kalah suara. Sementara Abidzar memiliki pilihan yang berbeda dengan sang ibu. Abidzar mengaku mendukung paslon 02.