Suara.com - Momen pelantikan Joko Widodo alias Jokowi sebagai Presiden RI 2 periode di tahun 2019 kembali viral. Video tersebut kembali dibagikan di berbagai media sosial.
Salah satunya diunggah akun TikTok @/banpri01 yang mengunggah momen 4 tahun silam. Kala itu Jokowi ditemani oleh sang istri Iriana dan ketiga anaknya serta menantunya Bobby Nasution.
Selvi Ananda sendiri tak hadir karena menjelang kelahiran putri keduanya, La Lembah Manah.
Jokowi mengucap sumpah dengan mengenakan jas hitam khasnya. Bersama dengan Ma'ruf Amin, Jokowi dilantik sebagai presiden usai mengalahkan Prabowo Subianto dan Sandiaga Uno.
Jokowi sendiri dilantik di gedung MPR pada 20 Oktober 2019. Tak hanya keluarga berbagai kolega juga datang dalam pelantikan tersebut.
Sosok yang menarik perhatian saat Prabowo dan Sandiaga Uni muncul pada pelantikan tersebut. Prabowo bahkan mengalami dan merangkul rivalnya tersebut.
Video yang kembali diunggah itu sontak mengundang berbagai respons dari warganet.
"Kok malah jadi baper Pak Jokowi udah hampir selesai," komentar warganet.
"Keren Pak Prabowo sama Sandiaga datang, jiwa satria," imbuh warganet lain.
Baca Juga: Unggul di Pilpres, Prabowo Sowan dan Terima Kasih ke SBY: Sekali Senior Tetap Senior
"Dulu sang anak antar bapak dilantik, sekarang bapaknya nonton anaknya dilantik," tulis warganet di kolom komentar.
"Pak Prabowo legowo banget hatinya sampai datang ke pelantikan Pak Jokowi" timpal lainnya